PKB Gelorakan Semangat Kemenangan Untuk Pileg dan Pilpres

Saburai296 Dilihat
Partai PKB

Bandar Lampung : Berharap memiliki banyak perwakilan Legislator di parlemen, Dewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC-PKB) Kota Bandarlampung jadikan Tahun 2019 sebagai harapan besar dan optimis raih kemenangan pada pileg dan Pilres serentak 2019 mendatang.

Hal ini disampaikan oleh Ketua DPC PKB Kota Bandar Lampung Juanda, dirinya mengakui dari berbagai persiapan yang tengah dilakukan saat ini, ada suatu fokus yang tengah dimatangkan yakni kemenangan para calon Legislatif tingkat Kota dan Provinsi.

“Untuk Dapil I Kota Bandar Lampung kita ada 9 orang Caleg yang mumpuni dan luar biasa untuk DPRD Kota Bandar Lampung, begitu juga untuk DPRD Provinsi Lampung kita memiliki 11 orang calon, beragam program dan Visi Misi kita tawarkan pada pemilih,” Kata Juanda Saat berbincang santai dengan Redaksi Metropolis.co.id, Sabtu Malam (21/10/2018).

Menurutnya, Kader PKB yang berafiliasi dengan NU sebenarnya memiliki banyak peluang, karena memiliki ukhwah Watoniyah yang sangat kuat, kemudian variatif caleg yang disajikan juga dari berbagai latar belakang yang beragam, tentunya diharapkan dapat mewakili suara masyarakat dan suara Umat.

“Semua calon kita bagus, kita harus menang, karena selain Caleg. Dipundak kita juga ada tanggungjawab kemenangan Capres-Cawapres no 1, jadi semboyan kemenangan harus kita gelorakan, kita harus tampil didepan dan menang seperti no urut Partai kita Yakni No.1,”Ujarnya bersemangat.

Tanpaknya tahun 2019 menjadi harapan besar bagi Partai PKB Dapil I Bandar Lampung, karena masih kata Juanda, periode lalu PKB dari Dapil I Bandar Lampung hanya mampu menempatkan 1 orang wakil di DPRD Kota Bandar Lampung yakni Taufik Rahman sedangkan DPRD Provinsi belum ada.

“Pokoknya PKB Dapil I Bandar Lampung harus menang, setelah sekian lama keterwakilan kita minim di parlemen. Ini saatnya kita bangkit, sebelum bergerak luas, ayo gerakkan diri untuk melakukan safari-safari dan perkenalan ke bagian terdekat seperti keluarga dan kader sebelum Gong Kampanye sebenarnya di mulai dan sisahkan oleh KPU,”Tutupnya.

Semangat dan gelora kemenangan ini juga seiring dengan pernyataan Ketua Koordinator Nasional KMA, Ahmad Bagja yang juga merupakan Tim Pemenangan Capres-Cawapres no urut 1, beliau mengajak para pihak agar bisa menghimpun suara, teman-teman komunitas dan siapapun yg setuju.

“Saatnya kita bangkit, himpun suara dan perwakilan karena itu filosofis mendasar untuk maju dan menyatunya umat, lakukan kegiatan-kegiatan lahiriah dengan kekuatan fikiran dan akal. Karena itulah tujuan hakiki dan fundamental untuk membangun sebuah bangsa,”Tukasnya.

Penulis : Putra

Komentar