Bandar Lampung : Pemkot Bandar Lampung merencanakan pemasangan 300 Tapping box pada bulan desember ini.
Ia mengatakan hal tersebut adalah upaya untuk meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) yang akan digunakan kembali untuk mensejahterakan warga kota bandar lampung.
” kita akan pasang 300 Tapping Box lagi bulan ini (desember) ” katanya usai menerima kunjungan kerja Walikota Bengkulu di ruang rapat gedung semergou, Komplek Pemerintahan Kota Bandar Lampung (05/12/2018).
Masih adanya beberapa resto, hotel, dan pusat hiburan yang “nakal” karena kehadiran Tapping Box ini, ia mengancam akan menutup toko/usaha tersebut yang hingga bulan januari 2019 masih melakukan hal serupa.
” kita tutup, nanti kita tutup. Tujuan adanya Tapping Box ini kan untuk taat pajak, kalo masih ada yang tidak di aktifkan kita tutup. Nanti ada shock therapy liat aja ” katanya.
Penulis : Putra
Komentar