Kades Kunjir Monitoring Pengerukan Irigasi

Kades Kunjir Monitoring Pengerukan Irigasi

Lampung Selatan, (Metropolis.co.id) – Kepala Desa Kunjir kecamatan Rajabasa Lampung Selatan (Lamsel) Rio Imanda, memonitor langsung pengerukan irigasi dengan menggunakan ekskavator yang sedang berjalan Sabtu (08/02/2020).

Pengecekan tersebut dilakukan, terkait keluhan warga masyarakat setempat akibat drainase yang tidak berfungsi sehingga menyebabkan banjir jika terjadi hujan deras di daerah tersebut.

“Ya ini juga masukan dari masyarakat, jadi disini kami pemerintah desa langsung menurunkan alat berat, untuk mengeruk Siring-Siring yang tersumbat dan juga untuk memperdalam siringan tersebut ,” kata Rio saat di temui wartawan Metropolis.co.id

Selain itu juga Rio Imanda, menghimbau kepada masyarakat desa kunjir, untuk tidak membuang sampah di sembarang tempat, seperti di laut atau di kali.

“Disini kita juga mengimbau kepada masyarakat agar saling menjaga lingkungan di sekitar kita, seperti jangan membuang sampah di sembarang tempat, agar tidak terjadinya sumbatan yang mengakibatkan banjir saat hujan datang,” pungkasnya.

Dendi Hidayat

Komentar