Padang, 3 Juli 2025 — Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) melaksanakan kunjungan kerja spesifik ke Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Sumatera Barat, Kamis (3/7). Kegiatan ini bertujuan untuk meninjau langsung pelaksanaan pelayanan pertanahan serta pengelolaan Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) di sektor pertanahan.
Kegiatan yang berlangsung pukul 13.00 WIB di Aula Rumah Gadang Lt. 3 Kanwil BPN Provinsi Sumatera Barat ini dihadiri oleh anggota Komisi II DPR RI, jajaran pimpinan Kanwil BPN, para Kepala Kantor Pertanahan kabupaten/kota, serta sejumlah undangan lainnya. Dalam kesempatan tersebut, disampaikan berbagai informasi dan pemaparan terkait capaian layanan, tantangan teknis, serta strategi peningkatan kinerja pertanahan di wilayah Sumatera Barat.
Melalui dialog interaktif yang berlangsung terbuka, Komisi II DPR RI menyerap berbagai masukan lapangan dan memastikan bahwa kebijakan pertanahan dapat berjalan efektif, transparan, serta berpihak pada masyarakat. Kunjungan ini diharapkan memperkuat sinergi antara DPR RI dan BPN dalam mendukung peningkatan kualitas layanan pertanahan serta optimalisasi kontribusi sektor agraria terhadap pendapatan negara.
Komentar