Sembuh Covid-19, Cawabup Antoni Imam Beberkan Khasiat Minyak Kayu Putih

Nasional, Politik187 Dilihat
Sembuh Covid-19, Cawabup Antoni Imam Beberkan Khasiat Minyak Kayu Putih

Bandar Lampung, (Metropolis.co.id) – Genap 14 hari menyelesaikan isolasi mandiri sejak tanggal 04 sd 18 september 2020, pasangan calon Bupati-wakil bupati Tony – Antoni imam sampaikan kabar bahagia karena terbebas dari covid-19.

Kabar hangat itu disampaikan keduanya dihadapan puluhan wartawan saat di gedung DPD Partai Golkar Provinsi Lampung jumat malam (18/09/2020).

Secara langsung Antoni Imam menyampaikan kabar serta rasa syukur dihadapan wartawan, karena hasil swab kedua yang dilakukan Antoni Imam pada 17/9 lalu menunjukan hasil negatif.

“Alhamdulillah, hasil swab kedua saya dinyatakan negatif covid-19,” ujar Antoni Imam.

Dari riwayat perjalanan Antoni imam mengaku merasa sudah menerapkan protokol kesehatan dengan ketat dan baik, tetapi penularan masih terjadi.

“Saya dan pak Tony memang sebelum swab bolak-balik ke Jakarta, namun tuhan memilih saya, banyak hikmahnya untuk saya yang sedang di uji, terlepas dari itu semua Alhamdulillah saya juga bersyukur mendengar ratusan hasil rapid yang pernah kontak semua negatif,” ucapnya.

Selain itu, Antoni imam juga sempat menceritakan kegiatan hari-harinya menghabiskan masa isolasi dengan mengisi waktu dengan selalu beribadah.

“Selama isolasi saya mendapat hikmah yang luar biasa, bisa disebut selama isolasi saya berasa saat haji, bahwa hari-hari diisi dengan ibadah dan ibadah,” jelasnya.

Tak segan, Antoni imam juga menyebut ada resep yang dipakainya saat menjalani isolasi mandiri, ia menyebut selain vitamin dan herbal ada asupan lain yang diminumnya secara rutin.

“Saya ingat resep dari pak TEC, bahwa minyak kayu putih jangan sampai tinggal, saya coba itu setiap hari, diminum setetes bersama air hangat,” ungkapnya.

Ia juga menyebut, masa-masa isolasi menjadi produktif baginya karena bisa berolahraga, menyambung silaturahmi dan menerima resep-resep sehat dan suport dari masyarakat, teman, kolega dan saudara.

“Justru masa isolasi malah menyambung tali silaturahmi dengan teman, kerabat yang selalu berhubungan via online, ada juga yang kirim resep sehat, kasih semangat pun yang mengirimkan madu dan suplemen sebagai bentuk peduli,” demikian Antoni Imam.

Kompak dengan wakilnya, Tony Eka Candra juga mengatakan, bahwa Antoni imam patut disebut sebagai pejuang covid-19, karena selama pengenalan diri kemasyarakat selalu menghimbau dan mengedukasikan standar protokol kesehatan.

“Bolehlah pak Antoni Imam ini kita sebut pejuang cobvid, karena beliau ini hari-harinya selalu menyerukan bahkan mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan diberbagai pertemuan,” kata TEC.

Tony juga berujar bahwa apa yang telah terjadi merupakan kehendak Allah, Tuhan YME, sehingga dengan adanya kejadian ini mereka makin semangat menyampaikan Prokes pada masyarakat.

“Jadi komitment kami kedepan, sebelum pengenalan diri dan kampanye hal utama yg kami sampaikan adalah soal protokol kesehatan, baru mengenalkan diri,” tutup TEC.

Putra

Komentar