DPC Hanura Lamsel Gelar Rapat Koordinasi Bersama Bawaslu

Kabar Daerah385 Dilihat

Lampung Selatan : Anggota pengurus Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA) Mengadakan rapat kordinasi Dengan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) di Kantor Dewan Pimpinan Cabang (DPC) yang terletak di Jalan Trans Sumatera kelurahan WayLubuk Kalianda kabupaten Lampung Selatan, Selasa pagi (23/10/2018)

Dalam Rapat Kordinasi Pihak Badan Pengawas Pemilu (BAWASLU) dalam kesempatannya memberikan arahan dalam Tata cara aturan kampanye, kepada Semua Calon Legislatif Partai Hati Nurani Rakyat (HANURA).

“Disini kita memberikan arahan kepada Calon Legislatif agar memahami Aturan kampanye dan Untuk saling Koordinasi Dan juga Harus mempunyai izin Dari Pihak Berwewenang saat menggelar kampanye ” ucap Farurozi mewakili ketua bawaslu Hendra Fauzi S.Sos

Saat di mintai keterangan oleh Wartawan Metropolis.co.id Herizal Antoni Salah Satu Calon Legislatif Dapil 1, Yang memiliki Garis wilayah Kecamatan Kalianda Dan rajabasa ini, sangat sangat Berterimakasih atas Kunjungan anggota Bawaslu ke Kantor DPC, Hanura.

“Saya sangat Berterimakasih atas Kunjungan anggota bawaslu, yang Sudah memberikan arahannya untuk Kami (Calon Legislatif) agar kami bisa Lebih memahami tata cara menyukseskan kampanye ” Tutup Herizal Antoni.

Penulis : Dendi Hidayat

Komentar