Ketapang, (Metropolis.co.id) – Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto kembali memberikan bantuan Bedah Rumah kepada warga yang rumahnya tidak layak huni di Kecamatan Ketapang, Rabu (20/9/2023).
Adalah Kadi warga Desa Karang Sari Kecamatan Ketapang yang rumahnya disambangi langsung oleh orang nomor satu di Lampung Selatan untuk mendapatkan bantuan bedah rumah.
Turut mendampingi Nanang pada Kesempatan Para pejabat Struktural di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Lampung Selatan, Ketua TP PKK Kabupaten Winarni Nanang Ermanto, Camat Ketapang serta Kepala Desa Sri Pendowo.
Pada kesempatan itu, Nanang mengatakan secepatnya akan memberikan bantuan uang tunai kepada Camat Ketapang untuk dilaksanakan bedah rumah.
“Nanti bantuannya akan saya serahkan ke pak Camat untuk diteruskan dan untuk renovasi rumah mbak windy,” ungkapnya.
Nanang juga meminta Camat sebagai koordinator untuk pelaksanaan pembedahan dibantu juga dengan pemerintah Desa serta masyarakat agar pembangunan bisa selesai dengan cepat.
“Pak camat nanti sebagai koordinator dibantu juga dengan pak kades beserta jajaran juga masyarakat biar bisa selesai dengan cepet dan bisa ditempati secara layak,” ujarnya.
Sementara itu, putra dari Kadi mengatakan rumah saat ini yang ditempati orang tuanya tanahnya bukan milik pribadi kadi, sehingga dirinya menunjukan tempat disebelah rumahnya yang memang sudah ada terbangun pondasi tetapi belum sempat dibangun.
“Rumah ini tanahnya bukan punya pribadi pak, tetapi disebelah ini sudah milik kami dan sudah ada pondasinya tapi belum sempat dibangun,” ujarnya.
Pada kesempatan itu, Kadi selaku pemilik rumah mengucapkan terima kasih kepada Bupati Nanang Ermanto yang telah datang kerumahnya untuk membedah rumahnya agar layak huni.
“Terima kasih pak bupati sudah datang untuk membedah rumah kami agar bisa ditempati dengan layak,” katanya.
Diskominfo LAMSEL
Komentar