Bandar Lampung, (Metropolis.co.id) – Tim Media Kontingen Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) XI Lampung, siaga 24 jam guna mendampingi dan memberikan pertolongan pertama bagi seluruh personil montingen, terutama atlet yang akan bertanding.
Ketua Yim Media Lampung dr. Lukman Putra mengatakan, timnya siap mengawal para atlet Lampung selama 24 jam selama pelaksanaan Porwil kali ini. Selain itu juga, tim Media terbagi dalam tiga tim, diantaranya tim pertama betugas mulai dari tanggal 3 – 6 November. Sedangkan tim kedua bertugas dari 6-10 November, lalu tim ketiga yaiti 10-15 November.
“Tim memang kami bagi menjadi 3, sehingga biaa efisen dan efektif. Untuk tim pertama saya ketuanya, dengan anggota dr Edy paramedis Kadir dan Mega. Kemudian tim kedua dr. Johan Luis, didampingi Joko perawat. Lalu tim ketiga dr Nisa dan kawan-kawan,” kata Lukman.
Tugas medis pendampingan atlet dan official, memastikan kesehatan serta semua persiapan antisipasi para atlet yang akan bertanding, lanjut Direktur Utama RSUDAM Lampung itu.
Menurut dr Lukman, tim medis juga akan melakukan pendampingan melekat pada tim cabor yang dalam pertandingan bersentuhan langsung secara fisik.
“Contoh wushu, sepak bola atau cabang lain yang langsung bersentuhan fisik, kita siapkan 1 tenaga medis yang bekerjasama dengan panitia lokal,” katanya lagi.
Untuk perlengkatan, jelasnya, seperti obat-obatan dan kebutuhan alat medis sudah disiapkan Tim Sekretariat dan bidang kesehatan KONI.
Terkait kondisi atlet Lampung, dr.Lukman Pura menyampaikan dari pantauan selama dua hari sebelum pembukaan ini, kondisi atlet dan oficial semua dalam keadaan baik. Hanya ada beberala yang mengalami kendala ringan seperti mencret, badan panas dan pegal-pegal. Dan semuanya sudah ditangani
“Himbauan untuk para atlet jaga kesehatan istirahat yang cukup, minum air yang cukup, mengingat cuaca di Riau cukup panas dan kelembaban rendah,” pungkasnya.
Red
Komentar