Tunjang Mobilitas Kota Bandar Lampung Dishub Sumbang 10 Armada Bus

Kotaku289 Dilihat

Bandar Lampung : Kementerian Perhubungan memberikan 10 unit armada bus kepada Pemerintah Kota Bandar Lampung sebagai penunjang mobilitas warga kota Bandar Lampung.

Menurut Herman HN, 10 armada tersebut akan dioperasikan pada trayek Panjang, Teluk Betung, Tanjung Karang dan Rajabasa dengan tarif rendah.

” ini merupakan wujud kepedulian Presiden kita, Jokowidodo, melaui Kementerian Peruhubungan. Kita jg berterimakasih, artinya pemerintah pusat juga memperhatikan rakyatnya yang ada di Kota Bandar Lampung. Untuk tarifnya sendiri masih kita kaji ulang, yang pasti akan menggunakan tarif terendah. Kalo gratis nanti ribut lagi, kan bahaya ” katanya usai melakukan peninjauan di Komplek Pemerintahan Kota Bandar Lampung Jl. Dokter Susilo No. 2 Kota Bandar Lampung pada, Senin (04/12/2018).

Nantinya, Herman HN menambahkan, jam operasional dari 10 unit armada bus ini akan diberlakukan dari pagi hari hingga pukul jam 8 malam.

” rencanya dari pagi sampai jam 8 malam ya, yang pasti ini untuk membantu rakyat siapapun boleh naik. Untuk umum. ” Katanya.

Ahmad Husna, selaku Kepala Dinas Perhubungan mengatakan, bus tersebut akan beroperasi secepat-cepatnya pada bulan januari tahun depan. Hal tersebut lantaran pihak Pemkot Bandar Lampung harus menyelsaikan administrasi serta surat-surat kendaraan dengan pihak kepolisian guna meyakinkan bahwa bus tersebut layak jalan.

” paling cepat januari setelah kita selsaikan surat-surat dari bus ini seperti pajak dan BPNKB. Selain itu trayeknya juga kita persiapkan, serta sosialisasi dengan angkutan umum yang sudah beredar lebih dahulu agar tidak terjadi crash kedepannya. Intinya untuk trayek sendirikan dulu kita punya BRT, nah kita gunakan jalur tersebut tanpa mengambil lahan angkutan lain ” ujarnya.

Kedepan, Husna pun akan melengkapi fasilitas untuk penyandang disabilitas agar mampu menggunakan moda transportasi tersebut dan pihaknya akan berkoordinasi dengan pihak ke 3 guna melakukan perbaikan di halte-halte yang telah tersedia di beberapa titik Kota Bandar Lampung.

Fasilitas yang terdapat dalam bus tersebut tidaklah jauh berbeda dengan bus pada umumnya, yaitu teerdapat AC, jumlah tempat duduk sebanyak 19 orang, dan untuk orang yang berdiri 25 orang.

Penulis : Putra

Komentar