FKPPI Lampung Merupakan Ormas Yang Memiliki Kekuatan Besar

Nasional, Saburai272 Dilihat
Ketua PD VIII FKPPI Lampung, Tony Eka Candra

Lampung : Keluarga Besar Pengurus Daerah Forum Komunikasi Putra-Putri Purnawirawan dan Putra-Putri TNI-Polri (KB FKPPI) Provinsi Lampung rayakan Resepsi dan Syukuran peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) FKPPI Ke-40 Tahun 2018 yang dipusatkan di Gedung Kantor Siger Kencana Bandar Lampung, Sabtu (6/10/2018).

Dihadapan para Pembina, Tony yang saat ini juga menjabat sebagai Sekretaris Komisi III DPRD Provinsi Lampung ini mengungkapkan, Organisasi FKPPI adalah salah satu organisasi kemasyarakatan yang memiliki kekuatan besar karena dinamika keanggotaannya.

“Di Indonesia tidak kurang dari 20 Juta Anggota FKPPI, dan di Provinsi Lampung lebih dari 240 Ribu Anggota FKPPI, dimana anggotanya terdiri dari berbagai latar belakang dan asal usul yang berbeda-beda, baik perbedaan Pandangan Politik, Profesi, Suku, maupun Agama,”Katanya Saat Perayaan HUT FKPPPI lmapung, Sabtu (06/10/2018).

Menurutnya, potensi kekuatan yang besar ini apabila tidak diarahkan untuk melakukan pencapaian tujuan bersama secara positif, maka masing-masing anggotanya hanya akan melakukan aktifitas sesuai dengan kepentingan kelompok atau golongan tertentu saja, sebab itu organisasi sebagai alat pemersatu dan alat untuk mencapai tujuan bersama.

“Tentunya membutuhkan loyalitas, kesiapan dan kebersamaan seluruh Pengurus dalam menjalankan tugasnya untuk dapat mengabdi bagi kepentingan bersama, dan FKPPI tidak kemana-mana tetapi ada dimana mana,” imbuhnya, diiringi tepukan gemuruh Keluarga Besar FKPPI yang hadir saat itu.

Pemegang sabuk hitam tertinggi DAN VI Karateka ini juga menekankan kepada Keluarga Besar PD VIII FKPPI Lampung untuk meningkatkan kualitas, dengan memiliki komitmen cita-cita bangsa, menuju masyarakat adil makmur, maju, sejahtera, mandiri dan bermartabat berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.

Mantan Ketua KNPI Provinsi Lampung ini juga mengajak kepada seluruh Keluarga Besar FKPPI Lampung, untuk terus meningkatkan konsolidasi organisasi, kekompakan anggota, dan turut serta menciptakan suasana tertib dan aman, menjunjung tinggi nilai budaya dengan tetap menjaga soliditas, mengutamakan kepentingan Bangsa dan Negara, dan bersama-sama menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia

.

“Anggota FKPPI harus siap berada digarda terdepan, dan harus siap membantu mengambil peran dalam menghadapi permasalahan bangsa, terutama yang akan mengancam keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Selamat Ulang Tahun FKPPI Ke-40, Jayalah FKPPI,” pungkasnya.

Penulis : Yus Sutan Rais / Bojes

Komentar