MTS Al-Khairiyah Way Lahu Unjuk Penampilan di Lampung Fair

Kabar Daerah480 Dilihat

Lampung Selatan : Kepala Sekolah Mts MA al-khairiyah, Way Lahu, Desa Tengkujuh, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan (Lamsel), mengikutsertakan anak didik drum bandnya dalam ajang lomba drum band Lampung Fair 2018 Se-Lampung.

Acara yang diselenggarakan oleh Provinsi Lampung bekerjasama dengan pihak PT Jaris jasmine Wijaya di Lapangan Pkor Way halim, Bandar lampung, dimana dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh ribuan masyarakat Lampung.

Usman Faisol, selaku pelatih grup drum band GITA NIRWANA, Mts Al-Khairiyah, menuturkan dirinya selalu memberi dukungan yang terbaik kepada anak-anak muridnya.

“Kita menargetkan anak-anak didik kita ini mendapatkan juara 1, harus optimis” katanya.

Hal senada diungkapkan Kepala sekolah Mts MA Alkhairiyah, Drs.Yakup Latif yang turut memberikan dukungan dan support kepada para peserta drum band.

“anak-anak kita harus maksimal, harus bisa menampilkan yang terbaik, semoga kita mendapatkan apa yang kita inginkan, menjadi perwakilan Drum band terbaik di Lamsel, juga dapat juara 1 se-Provinsi Lampung,” tutupnya.

Penulis : Dendi Hidayat

Komentar