Bupati dan Kapolres Lamsel Lepas Peserta Jalan Sehat Hut Bhayangkara yang ke-73

Lampung Selatan177 Dilihat
Bupati dan Kapolres Lamsel Lepas Peserta Jalan Sehat Hut Bhayangkara yang ke-73

Lampung Selatan: Pelaksana tugas (Plt) Bupati Lampung Selatan Nanang Ermanto didampingi Kaplores Lampung Selatan AKBP. M. Syarhan, S.IK melepas ribuan peserta jalan sehat dalam rangka memperingati Hut Bhayangkara yang ke-73 Tahun 2019.

Pelepasan jalan sehat yang mengambil start di Kantor Polres Lampung Selatan sementara, tepatnya di depan Wisma Atlet Kalianda, berlangsung pada Minggu (23/6/2019) sekitar pukul 07.00 WIB.

Kegiatan itu diikuti juga oleh Anggota Fokorpimda Lampung Selatan, Ketua TP PKK Lampung Selatan, Ketua Bhayangkari Lampung Selatan, Sekretaris Daerah beserta pejabat utama Pemkab Lampung Selatan, jajaran Polri dan TNI Lampung Selatan.

“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, jalan sehat Hut Bhayangkara ke-73 secara resmi saya mulai,” ucap Nanang.

Pantauan tim ini, usai melepas peserta jalan sehat, Plt Bupati bersama Kapolres Lampung Selatan dan rombongan berbaur bersama ribuan elemen masyarakat mengikuti jalan sehat yang menempuh jarak sekitar 5 kilometer.

Adapun rute jalan sehat tersebut melewati Kantor Loka Rehabilitasi Narkoba BNN Kalianda, menuju Jalan Lubuk Kamal, keluar melintasi Jalan Lintas Trans Sumatera, dan finish di Areal Gedung Olahraga Way Handak, Kalianda.

Sementara, jalan sehat kali ini panitia telah menyediakan sejumlah door prize berupa dua buah sepeda motor, kulkas, TV, sepeda gunung, kipas angin, dispenser dan sejumlah hadiah hiburan menarik lainnya.

Pada undian hadiah utama, kesempatan pertama dilakukan Plt Bupati Nanang Ermanto, dan yang berhasil memperoleh hadiah utama berupa satu unit sepeda motor adalah Tasya Sandosa, siswa kelas 3 SMA Labuhan Ratu, Lampung Timur.

Dendi Hidayat

Komentar