Cakak Pesawat, Kini Jarak Tempuh ke Krui Hanya 45 menit

Cakak Pesawat, Kini Jarak Tempuh ke Krui Hanya 45 menit

Pesisir Barat, (Metropolis.co.id) – Bupati Pesisir Barat, Agus Istiqlal sambut kedatangan penerbangan perdana maskapai Wings Air di bandara M Taufik Kiemas ke Pekon Seray, Kecamatan Pesisir Tengah, Minggu (09/06/2019).

Didampingi para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Pesisir Barat Pesisir Barat, Agus Istiqlal terlihat sangat antusias dan bangga melihat kesiapan dan kemajuan bandara M Taufik Kiemas di Pekon Seray yang sangat signifikan.

“Demi kelangsungan maskapai penerbangan Wings Air, rute Taufik Kiemas-Raden Intan, kami menghimbau seluruh pejabat di Pesisir Barat yang akan melaksanakan dinas luar sebaiknya menggunakan jasa Wings Air agar eksistensi burung besi (pesawat) penerbangan Wings Air berjalan baik dan lancar,” kata Agus Istiqlal.

Diketahui, maskapai Wings Air rute Bandar Lampung-Krui dan sebaliknya kini telah resmi mernempati jam terbang, adapun tarifnya adalah Rp.423.300, dalam lintasanya dibutuhkan sekitar 45 menit menuju Krui maupun sebaliknya ke Bandara radin Inten II.

Secara simbolis maskapai Wings Air juga telah berhasil melakukan penerbangan perdana dari Raden Intan-M. Taufik Kiemas dengan membawa 50 penumpang menggunakan mesin ATR 500TKG-TFY.

Bupati Agus istiqlal juga berharap dengan adanya penerbangan ini akan berimplikasi positif terhadap daya minat wisatawan mancanegara ke negeri sai batin dan ulama tersebut. Sehingga wisatanya ramai, warganya sejahtera dengan incomew tambahan.

Bupati menghimbau kepada seluruh jajaran pegawai pemkab, swasta, dan seluruh lapisan masyarakat khususnya yang ada di Pesisir Barat secara optimal dapat memanfaatkan moda transportasi udara itu.

“Diharapkan ke depan penerbangan komersial tersebut dapat terus berjalan berkembang sesuai dengan ekspektasi pemerintah dan segenap masyarakat di bumi para saibatin dan ulama,” demikian Agus Istiqlal.

Red

Komentar