Bupati Loekman Pantau Langsung Penyaluran BST

Bupati Loekman Pantau Langsung Penyaluran BST

Lampung Tengah, (Metropolis.co.id) – PT Pos Indonesia (Persero) Kantor Cabang Bandar Jaya mulai membayarkan Bantuan Sosial Tunai (BST) untuk keluarga kurang mampu.

Bantuan yang diberikan dimaksudkan untuk dapat meringankan beban masyarakat terdampak pandemi Covid-19 yang mengalami penurunan penghasilan bahkan kehilangan mata pencaharian.

“BST dibayarkan kepada masyarakat yang berhak dan memenuhi persyaratan,” demikian disampaikan Bupati Lampung Tengah Loekman Djoyosoemarto saat meninjau langsung pencairan dana BST.

Menurutnya, bantuan ini diharapkan tepat sasaran untuk keluarga yang benar-benar kurang mampu.

“Alhamdulillah, sampel yang kami cek tepat sasaran, tidak pernah menerima bantuan lainnya,” ujar Loekman.

Selanjutnya, Pemkab Lampung Tengah akan terus menyisir masyarakat hingga ke tingkat desa/kelurahan.Semua akan didata untuk dianggarkan.

“Tujuannya, untuk memastikan masyarakat yang berhak dan memenuhi persyaratan memperoleh Bansos,” pungkas Loekman.

Kominfo

Komentar