Dandim 0808/Blitar Ajak Masyarakat Untuk Terapkan Gerakan Wajib Masker

Blitar, Nasional160 Dilihat

Blitar, (Metropolis.co.id) – Komandan Kodim 0808/Blitar Letkol Arh Dian Musriyanto, S.A.P didampingi Ibu Ketua Persit KCK Cabang XXII Ny. Dewi Dian Musriyanto mengikuti launching gerakan wajib masker bertempat di Alon-alon Kota Blitar, Jum’at (07/08/2020) pagi.

Sebelum dilaksanakan launching gerakan wajib bermasker, kegiatan diawali dengan melakukan pengecekan suhu dan cuci tangan dan dilanjutkan senam bersama oleh seluruh jajaran Forkopimda Kota Blitar.

Dandim 0808/Blitar Letkol Arh Dian Musriyanto, S.A.P saat ditemui mengatakan dengan adanya launching gerakan wajib masker yang kita gelar pagi ini diharapkan dapat mengurangi serta dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Indonesia khususnya di wilayah Kota Blitar.”Kata Dandim 0808/Blitar disela-sela kegiatan.

Lanjut Dandim 0808/Blitar juga mengajak kepada seluruh masyarakat agar menerapkan gerakan wajib masker yang telah di launching pagi ini, dengan tetap menjalankan protokol kesehatan yang sudah ditentukan oleh Pemerintah.

“Dengan adanya gerakan wajib masker ini kami harapkan, mudah-mudahan bisa diterapkan oleh seluruh masyarakat nantinya. Supaya kita bisa sama-sama menekan angka penularan serta memutus mata rantai penyebaran Covid-19 secara keseluruhan,” Ucapnya.

Dim0808

Komentar