Pemkab Bakal Gelar Lampung Selatan Expo 2022

Lampung Selatan235 Dilihat

Lampung Selatan, (Metropolis.co.id) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lampung Selatan bakal menggelar event Lampung Selatan Expo 2022, sebagai rangkaian dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Lampung Selatan Ke-66 pada bulan November 2022 mendatang.

Hal ini disampaikan oleh Bupati Lampung Selatan H. Nanang Ermanto pada Rapat Koordinasi (Rakor) Pejabat Pemerintah Daerah Lampung Selatan, yang berlangsung di Aula Rajabasa, Setdakab setempat, Senin (25/7/2022).

Nanang menjelaskan, Lampung Selatan Expo 2022 ini diselenggarakan guna mendongkrak perekonomian masyarakat, melalui promosi wisata dan pameran produk hasil dari para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Selain itu, event tersebut juga dapat dijadikan sebagai wadah dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM), melalui berbagai gelaran festival pendidikan yang akan ditampilkan oleh para pelajar se-Kabupaten Lampung Selatan.

“Pada Lampung Selatan Expo 2022 nanti kita akan gelar juga Grasstrack Race, parade musik, konser musik, sehingga bisa menarik minat masyarakat untuk datang. Ini harus ada inovasi, agar kedepan ada kemandirian dari pemerintah daerah, sehingga tidak terus menerus berkegantungan,” ujarnya.

Nanang mengungkapkan, UMKM bisa menjadi tulang punggung dari perekonomian daerah. Oleh karenanya, melalui Lampung Selatan Expo 2022 ini diharapkan dapat menjadi langkah yang baik dalam mempromosikan potensi daerah kepada para investor dan masyarakat luas.

“Kita harus berfikir yang baru, menatap kedepan, jangan terjebak di masa lalu. Bagaimana kemandirian Lampung Selatan agar dapat segera terwujud. Konsep kerja harus dirubah, mindsetnya harus bagus, OPD harus merancang langkah-langkahnya seperti apa. Jangan lemah, jangan malas berfikir, jangan kita terus mengandalkan APBD,” ungkap Nanang.

Nanang juga terus mengingatkan kepada seluruh jajaran perangkat daerah, untuk menggali potensi Sumber Daya Alam (SDA) yang ada di Kabupaten Lampung Selatan, agar bisa dimanfaatkan menjadi sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) kedepan.

“Kita sudah dikasih peluang untuk membangun Kabupaten yang lebih baik lagi, saya ingin kita lari cepat jangan jalan santai. Kita gali potensi, sehingga orang luar daerah berdatangan ke Lampung Selatan dan masyarakat kita bisa berjualan, UMKM bisa menjajakan produknya, ini yang harus kita gali,” pungkasnya.

Diskominfo Lamsel

Komentar