Kota Layak Anak Jadi Atensi Prioritas Walikota Eva Dwiana

Bandar Lampung, Kotaku2720 Dilihat

Bandar Lampung, (Metropolis.co.id) – Walikota Bandar Lampung Hj. Eva Dwiana Memimpin Rapat Tim Gugus Kota Layak Anak (KLA) Kota Bandar Lampung, di Ruang Rapat Walikota, pada Jum’at (12/01/2024).

Walikota Hj. Eva Dwiana berharap, agar melalui kegiatan ini, instansi yang terkait lembaga masyarakat dapat menyatukan langkah dan persepsi untuk menjadikan Kota Bandar Lampung sebagai Kota Layak Anak (KLA).

Dalam kegiatan ini Evaluasi Kota Layak Anak menghadirkan Narasumber Prof. Dr. Dra. Sowiyah, M.Pd dan Rapat teknis dipimpin oleh Sekretaris Kota Bandar Lampung Iwan Gunawan.

Hj. Eva Dwiana, mengharapkan kota Bandar Lampung layak anak adalah Kota yang mempunyai sistem Pembangunan berbasis hak anak melalui integrasi komitmen secara menyeluruh dan berkelanjutan.

Keinginan Hj. Eva Dwiana agar melalui kegiatan ini, seluruh instansi yang terkait, kalangan dunia usaha, lembaga masyarakat serta para mahasiswa dapat menyatukan langkah dan persepsi untuk menjadikan Kota Bandar Lampung sebagai Kota Layak Anak (KLA).

Turut hadir pada rapat tersebut, Forkopimda Bandar Lampung, Kemenkumhan, Kemenag, Komnas Perlindungan Anak, Lembaga Pemberdayaan Anak, Sekda Kota Bandar Lampung Asisten Bidang Pemerintahan, Sejumlah Kadis Pemkot Bandar Lampung, Forum Anak Kota Bandar Lampung.

Red

Komentar