IKA Unila Lantik Pengurus Periode 2022-2027

Kabar Kampus538 Dilihat

Bandar Lampung, (Metropolis.co.id) – Ikatan Alumni Universitas Lampung (IKA Unila) melakukan pelantikan Pengurus IKA Unila Periode 2022-2027, Sabtu, 20 April 2024, di Hotel Grand Mercure, Bandar Lampung. Kegiatan turut dihadiri Rektor Unila Prof. Dr. Ir. Lusmeilia Afriani, D.E.A., IPM., ASEAN Eng., beserta jajaran pimpinan Unila.

Ketua IKA Unila Irjen. Pol. Prof. Dr. Rudy Heriyanto Adi Nugroho, S.H., M.H., M.B.A., pada momen itu mengucapkan selamat kepada para pengurus yang dilantik. Dengan kepengurusan yang baru, diharapkan bisa membuat IKA Unila menjadi semakin kuat, solid, dan hebat, serta dapat berperan aktif untuk pengajuan masyarakat bangsa dan negara.

Dalam rangka mewujudkan visi IKA Unila yang Unggul, Ngayomi, Inovatif, Legitimate, dan Aspiratif menuju Indonesia Emas, IKA Unila memiliki lima misi pendukung. Kelimanya yakni menjadikan IKA Unila yang unggul dengan tolak ukur dapat menjadi world class organization, menjadikan IKA Unila yang ngayomi, yang melindungi sekaligus menjadi tempat berlindung bagi seluruh keluarga besar alumni.

Selanjutnya, menjadikan IKA Unila yang inovatif, mempunyai daya saing untuk menjawab kebutuhan bangsa dan negara, serta adaptif terhadap perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi antara lain dengan hadirnya aplikasi Simuli yang berisi informasi tentang alumni, serta wadah silaturahmi Unila.

Misi berikutnya, menjadikan IKA Unila yang legitimasi, dapat diterima dan diakui keberadaannya, serta mendapat dukungan penuh dari keluarga besar alumni, sivitas akademika, dan seluruh lapisan masyarakat, serta menjadikan IKA Unila yang aspiratif sebagai wadah aspirasi lintas generasi alumni, mampu bersinergi dan berkolaborasi.

“Semoga keberadaan kita dapat menjadikan IKA Unila yang unggul, ngayomi, inovatif, legitimasi, dan aspiratif, dalam periode kepengurusan tahun 2022-2027,” ujarnya.

Irjen Rudy juga menyampaikan apresiasi kepada para pengurus IKA masa bakti 2017-2021 yang telah menjalankan tugasnya dengan baik.

Prof. Lusmeilia yang juga memberikan sambutan mengambil momen pelantikan ini sebagai ajang silaturahmi dalam rangka Idul Fitri dengan para alumni. Ia berharap, bulan ini para alumni dapat merajut kembali tali persaudaraan, bersatu pada membangun Provinsi Lampung yang lebih maju demi Indonesia tercinta.

Sejarah panjang Unila sebagai perguruan tinggi yang saat ini telah mendapat hibah tanah untuk membangun kampus dua membuktikan Unila terus berkembang dan sampai saat ini banyak diminati para calon mahasiswa.

Dengan jumlah alumni mencapai 132 ribuan, para alumni diminta mengusung berbagai program kerja untuk membantu mahasiswa yang membutuhkan bantuan pendidikan, khususnya biaya UKT dan yang akan lulus, untuk mendukung target program Unila dimana 30% lulusan setidaknya sudah bekerja secara mandiri.

Alumni terbukti mampu menjadi pilar penting penyangga keberhasilan Unila dalam mewujudkan visi misi Unila menuju perguruan tinggi negeri (PTN) kelas dunia (world class university) dengan masuknya Unila pada perankingan dunia. Ini merupakan keberhasilan yang membanggakan karena tidak semua perguruan tinggi dapat masuk pada perankingan dunia.

Pelantikan ini tentunya menjadi harapan besar bagi Unila agar kepengurusan kepada IKA Unila kali ini dapat memaksimalkan program kerja serta misinya dalam merekatkan persatuan dan kesatuan para alumni Unila melalui kekuatan sinergi, kolaborasi, dan solidaritas untuk Unila be Strong.

“Mari kita bentuk sinergisitas yang kuat antara Unila dan IKA Unila agar mampu mewujudkan komitmen dan kontribusi bersama, demi mendukung pencapaian prestasi dan reputasi Unila baik skala nasional maupun internasional,” ujarnya.

Rektor juga menyampaikan apresiasi bagi Ketua IKA Unila periode 2016-2021 yang menurutnya banyak membawa kemajuan luar biasa, di bawah kepemimpinan HM. Prasetyo, S.H., M.H.

Kepada Ketua IKA Unila periode saat ini, Rektor perempuan pertama Unila ini mengajak untuk bersama-sama, bahu membahu, mengawal penuh Unila menjadi perguruan tinggi dengan segudang prestasi dan menjadi contoh baik di tingkat nasional maupun tingkat Internasional.

Humas UNILA

Komentar