Konsorsium Keilmuan Fisika FTIJ UIN MY Batusangkar Laksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat

Kabar Kampus680 Dilihat


Tanah Datar, (Metropolis.co.id) –
 Institusi pendidikan tinggi memiliki tugas dan tanggung jawab untuk mencerdaskan dan mengembangkan sumber daya manusia upaya untuk menghasilkan masyarakat yang memiliki keunggulan dalam karakter, berwawasan luas dalam ilmu, kreatif dan inovatif dalam teknologi, dan berdaya saing tinggi dalam dunia pendidikan.

Menjawab tantangan tersebut Program Studi atau konsorsium keilmuan Fisika Fakultas Tarbiyah Ilmu Keguruan (FTIK) Universitas Islam Negeri (UIN) Mahmud Yunus Batusangkar, laksanakan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) kerjasama dengan para guru SMP Islam Raudhatul Jannah Payakumbuh, 11 s.d 13 Juni 2024.

“Tujuan dari konsorsium ini, untuk mewujudkan integrasi keilmuan di UIN Mahmud Yunus Batusangkar yang melibatkan seluruh sivitas akademik mulai dari dosen, mahasiswa, Pranata Laboratorium Pendidikan (PLP), tenaga kependidikan hingga alumni.”

Rektor UIN Mahmud Yunus Batusangkar Prof. Dr. Marjoni Imamora, M.Sc. sekaligus Ketua konsorsium Fisika FTIK, mengatakan ini merupakan salah satu pilar dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yang dalam pelaksanaanya tidak lepas dari dua pilar.

Yaitu dharma Pendidikan dan pengajaran serta dharma penelitian, sehingga merupakan suatu wadah bagi para dosen untuk membangun budaya masyarakat ilmiah.

Secara umum, konsorsium memiliki banyak fungsi terutama untuk para dosen.

“Kegiatan PKM ini untuk menjamin terlaksananya aktivitas keilmuan secara lebih baik, sehingga terwujudnya integrasi ilmu dalam capaian mutu penyelenggara pendidikan yang melebihi Standar Nasional dalam mengoptimalkan kelompok tenaga dosen dalam mengembangkan bidang keilmuannya”.

Lebih lanjut Prof. Marjoni menyampaikan, kegiatan PKM ini berupa pendampingan penulisan Karya ilmiah untuk para guru SMP Islam Raudhatul Jannah Payakumbuh.

Output dari kegiatan yang dilaksanakan ini diharapkan para guru dapat menghasilkan artikel yang nantinya dapat di terbitkan di jurnal-jurnal.

Sementara itu, materi PKM disajikan adalah: Cara mencari ide untuk artikel penelitian, serta Komponen-komponen artikel ilmiah untuk Cara mencari referensi untuk artikel ilmiah, cara membuat manager reference menggunakan aplikasi serta cara membuat artikel menggunakan template jurnal, untuk cara submit artikel ke jurnal dan review artikel guru. “papar Prof.

Adapun hadir sebagai penyaji materi dalam PKM ini yakni, Artha Nesa Chandra, M.Pd. Venny Haris, M.si. Hadiyati Idrus, M.Sc. Busra hamid, S.Pd.I dan Mahasiwa Tadris Fisika.

Bersama kegiatan ini juga ada penyerahan buku untuk sekolah. Buku yang berjudul Harmoni Media dan Metode Dalam Pembelajaran IPA, Buku yang salah satu penulisnya adalah ketua Program Studi Tadris Fisika yaitu Artha Nesa Chandra, M.Pd. Buku ini diharapkan dapat dijadikan referensi dalam guru-guru mengajar dan membuat artikel.

Humas UIN-MYB

Komentar