Batusangkar, (Metropolis.co.id) – Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Mahmud Yunus Batusangkar, Prof. Delmus Puneri Salim, Ph.D. secara resmi melepas 21 mahasiswa / atlet, serta official dan pendamping yang akan mengikuti perlombaan SeIBa International Festival 2024.
“Sepekan Berkreasi Bersama” SeIBa International Festival 2024, yang dilaksanakan di UIN Iman Bonjol Padang pada tanggal 23 s.d 28 September 2024. Mengambil tema “Perpaduan Seni Tradisional Wacana Akademik Dan Pesona Budaya”
Dalam arahanya, Rektor UIN MY Batusangkar Prof. Delmus, pentingnya menjaga nama baik lembaga selama mengikuti ajang tersebut. “Kontingen tidak hanya membawa nama pribadi, tetapi membawa nama besar almamater UIN MY Batusangkar.
“SeIBa International Festival 2024, merupakan ajang bergengsi bagi mahasiswa untuk menampilkan bakat, minat dalam berbagai bidang seni dan ilmu pengetahuan, ini wujud kecintaan terhadap budaya Islam dan Melayu sekaligus menjadi wadah pengembangan kebudayaan oleh mahasiswa perguruan tinggi Islam di wilayah kebudayaan Melayu Serumpun.”
Prof. Delmus juga mengatakan pentingnya pengalaman, setiap atlit yang telah ditentukan atau mewakili kampus kita, adalah orang-orang pilihan yang seblumnya sudah memberikan prestasi buat UIN MY Batusangkar.
Para atlit dapat menunjukkan prestasi yang membanggakan di ajang tersebut. “Kami berharap kontingen mampu menunjukkan kemampuan terbaiknya dan pulang dengan membawa prestasi, tidak hanya pribadi tapi untuk kampus, “tutupnya.
Sementara itu, Wakil Rektor III Dr. Irman, M.Pd menambahkan pada ajang SeIBa yang diselenggrakan di UIN Imamn Bonjol Padang kita mengikuti 9 cabang lomba, dari 21 cabang lomba yang diperlombakan dengan 21 atlet.
“Adapun cabang lomba yang kita ikuti pada SeIBa International Festival 2024 ini yakni, Cabang Lomba Membaca Puisi, Cabang Lomba Monolog, Cabang Lomba Teater, Film & Pameran Foto, Solo Song Islami, Cabang Lomba Tari Kreasi Islami, MTQ, MSQ, MSQ dan cabang lomba catur.”
Red
Komentar