Semnas Himaprotekta: Proteksi Tanaman sebagai Pilar Ketahanan Pangan Masa Depan

Kabar Kampus69 Dilihat

Bandarlampung, (Metropolis.co.id) – Himpunan Mahasiswa Proteksi Tanaman (Himaprotekta) Universitas Lampung (Unila) menyelenggarakan seminar nasional (semnas) dengan tema “Proteksi Tanaman: Pilar Ketahanan Pangan Masa Depan”, secara luring dan daring di gedung A1 Fakultas Pertanian, Sabtu, 19 Oktober 2024.

Semnas ini menghadirkan narasumber yang kompeten dan berpengalaman di bidang pertanian dan penyakit tanaman yaitu Prof. Dr. Ir. Cipta Ginting, M.Sc., selaku Dosen Jurusan Proteksi Tanaman Unila dan Nur Khasanah, S.P., M.M., selaku Plt. Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Tulang Bawang.

Prof. Dr. Ir. Cipta Ginting, M.Sc., membawa materi dengan topik “Peran Proteksi Tanaman Dalam Menunjang Ketahanan Pangan. Ia menyampaikan, proteksi tanaman memiliki peran krusial dalam mendukung pilar ketahanan pangan di Indonesia.

Peran tersebut di antaranya, melindungi tanaman dari hama dan penyakit, praktik proteksi tanaman dapat meningkatkan produktivitas pertanian dan memastikan ketersediaan pangan yang cukup bagi masyarakat.

Selanjtnya Nur Khasanah, S.P., M.M., membawa materi dengan topik “Ketahanan Pangan di Indonesia”, ia menjelaskan empat pilar utama ketahanan pangan terdiri dari pilar kedaulatan pangan (food sovereignty), pilar kemandirian pangan (food self-reliance), pilar keseimbangan pangan (food balance), dan pilar keadilan pangan (food justice).

Proteksi tanaman yang efektif membantu menjaga kualitas dan kuantitas hasil panen, mengurangi potensi kerugian ekonomi bagi petani, serta mendukung distribusi pangan yang stabil. Melalui hal tersebut proteksi tanaman berkontribusi langsung pada ketersediaan, aksesibilitas, pemanfaatan, dan stabilitas pangan di Indonesia.

Humas UNILA

Komentar