Bandar Lampung, (Metropolis.co.id) – Sekda Provinsi Lampung Fahrizal Darminto meminta
seluruh ASN melaksanakan Program Kerja tahun 2020 dengan sebaik-baiknya sehingga Visi, Misi Gubernur Lampung secara bertahap dapat terwujud.
Program kerja yang tertuang dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Provinsi periode 2019 s/d 2024 itu diharapkan dilaksanakan dengan baik demi mewujudkan visi dan misi Rakyat Lampung Berjaya.
Hal itu diungkapkan Sekdaprov saat memimpin Upacara Mingguan Pemerintah Provinsi Lampung di Lapangan Korpri Kantor Gubernur Lampung, Senin (3/2/2020).
“Gubernur Arinal juga berharap kepada Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang mengalami perubahan Nomenklatur dapat menjalankan tugas pokok dan fungsinya secara optimal sehingga sasaran-sasaran yang telah direncanakan dalam RPJMD dapat tercapai,” ujarnya.
Pada bagian lain, Sekdaprov meminta agar Dinas Tenaga Kerja Provinsi Lampung sebagai leading sektor dalam menekan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) bekerja optimal, mengingat penyerapan tenaga kerja tersebar pada 17 katagori Lapangan Usaha (Sektor) yang didominasi.
“Selain itu, saat ini kita telah memasuki bulan Februari yang merupakan bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), oleh karenanya kepada Disnaker Provinsi Lampung sebagai Koordinator penyelenggaraan kegiatan tersebut untuk mempersiapkan segala sesuatunya dengan sebaik-baiknya sehingga kegiatan tersebut dapat berjalan dengan baik dan lancar,” jelas Fahrizal.
Sejauh ini, Pemerintah Provinsi Lampung telah menetapkan Program Pembangunan Tahun 2020 dengan fokus pada pembangunan infrastruktur dan penciptaan lapangan kerja dengan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) serta melanjutkan pembangunan ekonomi untuk mengurangi kemiskinan.
Gubernur menyebutkan fokus pembangunan tersebut pada pencapaian Standar Pelayanan Minimal (SPM), pembangunan infrastruktur dan pertanian.
Dalam melaksanakan pembangunan, lanjut Gubernur, Pemerintah Provinsi Lampung telah berkomitmen untuk semakin intensif melakukan monitoring dan evaluasi secara periodik terhadap penyerapan anggaran dan pelaksanaan program/kegiatan.
Hal tersebut, sebagai upaya nyata mendorong penguatan fungsi anggaran pemerintah sebagai penggerak perekonomian sektor riil.
Gubernur Arinal juga mengajak DPRD untuk selalu bekerja sama dan saling mendukung, dalam mewujudkan cita-cita bangsa dan negara, terutama mencapai visi Rakyat Lampung Berjaya, kehidupan masyarakat yang aman, berbudaya, maju dan berdaya saing, serta sejahtera.
ADPIM
Komentar