Tim Pusat Apresiasi Pelaksanaan UTBK-SNBT Gelombang Dua di Unila

Kabar Kampus354 Dilihat

Bandar Lampung – Universitas Lampung (Unila) kembali menyelenggarakan Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) gelombang dua pada Senin, 23 Mei 2023.

Ujian gelombang dua ini diikuti total 5.409 peserta dan akan berlangsung hingga Kamis, 25 Mei 2023 mendatang.

Pelaksanaan UTBK-SNBT gelombang dua Unila turut dipantau perwakilan tim SNPMB Pusat Dr. Achmad Syarief, S.Sn., M.Sc., dari ITB.

Kehadiran Dr. Achmad Syarief disambut Wakil Rektor bidang Akademik Unila Dr. Eng. Suripto Dwi Yuwono, S.Si., M.T., Kepala UPT TIK Muhamad Komarudin, S.T., M.T., beserta tim PMB Unila di UPT TIK Unila.

Dr. Achmad Syarief saat diwawancarai menyampaikan, kehadirannya di Unila dalam rangka melakukan monitoring dan evaluasi (monev) persiapan pelaksanaan UTBK-SNBT.

Ia akan memonitor persiapan ujian dan mengevaluasi setiap sesi selama dua hari, yakni  23- 24 Mei 2023.

UTBK-SNBT gelombang dua dinilainya cukup baik sesuai prosedur operasional baku (POB) yang ditetapkan pusat. Fasilitas yang sudah disiapkan juga memenuhi bahkan melebihi persyaratan dilihat dari sarana dan prasarana seperti ruangan, peralatan, serta perangkat yang digunakan.

Ia berharap, penyelenggaraan UTBK-SNBT gelombang dua di Unila berjalan lancar. Meskipun dalam segi keamanan sudah baik, panitia penyelenggara diharapkan konsisten menjaga keamanan dan tidak lengah.

“Harapan saya UTBK-SNBT gelombang dua di Unila bisa terselenggara terus hingga jadwal di hari Kamis. Pelaksanaannya tetap dijaga dan tidak lengah. Keamanan tetap dijaga konsistensinya,” ujar Pakar Human-Object Interaction tersebut.

Sementara Humas PMB Unila Dr. Fitra Dharma, S.E., M.Si., mengatakan, keberhasilan Unila menyelenggarakan UTBK-SNBT gelombang satu membuat tim PMB Unila berkomitmen untuk mempertahankan kualitas pelayanan penyelenggaraan di gelombang dua.

Alhamdulillah saat gelombang pertama berjalan lancar. Kita mencoba mempertahankan pada gelombang kedua ini agar pelaksanaannya juga lancar, seperti menjaga supply listrik, jaringan internet supaya tidak down, dan perlengkapan dipersiapkan dengan baik,” katanya.

Dengan persiapan matang dan kualitas pelayanan yang terjaga, ujian gelombang dua diharapkan tidak hanya menciptakan suasana nyaman bagi peserta ujian tapi juga pihak pelaksana tetap waspada mencegah terjadinya kecurangan.

Selain melakukan monev secara langsung, Dr. Achmad Syarief mengatakan, pemantauan pelaksanaan UTBK SNBT juga dilakukan secara real time.

Berpusat di ITB, pelaksanaan UTBK SNBT dipantau secara online oleh tim pusat untuk memastikan tidak ada kendala yang terjadi atau pihak penyelenggara dapat langsung mengantisipasi apabila ada kendala atau masalah selama ujian dilaksanakan.

Humas Unila

Komentar