Kondisi Pasar Tanah Abang Usai TikTok Shop Ditutup

Nasional1126 Dilihat

Jakarta, (Metropolis.co.id) – Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat, terlihat mulai hidup kembali usai TikTok Shop ditutup pekan lalu. Hal ini terlihat dari sejumlah pengunjung yang mulai lalu-lalang di kawasan pasar siang ini.

Berdasarkan pantauan detikcom di lokasi, Rabu (11/10/2023), kondisi Pasar Tanah Abang siang ini cukup ramai dengan aktivitas jual-beli. Hal ini terjadi terutama di blok A dan blok B pasar. Memasuki lobby blok A Pasar Tanah Abang, terlihat ada cukup pengunjung yang sedang duduk-duduk di tangga dengan kantong belanjaan di dekat mereka.

Masuk lebih dalam, terlihat ada cukup banyak orang yang berjalan di sekitar koridor. Kondisi ini membuat lorong-lorong pasar tampak cukup padat meski tidak sampai berdesak-desakan.

Saat berkeliling, para penjual terdengar saling sahut-menyahut menawarkan barang dagangannya. “Boleh silahkan, lihat-lihat dulu boleh silahkan,” teriak salah seorang pedagang.

Naik ke lantai 1, suasana pasar masih cukup ramai pengunjung yang berkeliling. Sesekali ditemui sejumlah pengunjung yang sedang melakukan tawar-menawar dengan pedagang.

Meski begitu kondisi pasar semakin lenggang saat naik ke lantai-lantai selanjutnya, seperti saat naik ke lantai 2 dan 3. Di lantai-lantai ini detikcom masih menjumpai sejumlah pengunjung walau tidak seramai lantai-lantai di bawahnya.

Semakin naik ke atas, semakin sepi pengunjung yang terlihat. Selain itu di lantai-lantai atas pasar ini juga ditemui juga semakin banyak toko yang tutup. Bergeser ke blok B, kondisi kawasan ini tidak jauh berbeda dengan Pasar Tanah Abang blok A. Terlihat semakin lengang dengan jumlah pelanggan yang menipis.

Bahkan saat berada di lantai 3A dan 5 pusat grosir ini, terlihat semakin sepi dan banyak toko yang tutup hingga membuat suasana terasa senyap. Kondisi ini menunjukkan ramainya pengunjung masih terpusat di lantai-lantai bawah.

detik

Komentar