Diklat Sukses, Mapala Unila Lahirkan Tujuh Anggota Muda

Institusi, Saburai266 Dilihat
Diklat Sukses, Mapala Unila Lahirkan Tujuh Anggota Muda

Bandar Lampung : Menerapkan pola Pendidikan ‘Smart dan Education’ Mahasiswa Pecinta Alam Universitas Lampung (Mapala Unila) sukses lahirkan tujuh anggota baru setelah melalui Pendidikan dan Latihan (Diklat) Angkatan XXIX di Gunung Tanggamus.

Ketua Umum Mapala Universitas Lampung, Yunita Solin mengatakan, Diklat lapangan selama empat hari terakhir, merupakan rangkaian panjang tahapan penerimaan anggota baru, tentunya sebelum itu anggota baru terlebih dulu telah dibekali materi ruang sesuai dengan SOP agar tetap aman saat melakukan perjalanan.

“Kegiatan Diklat ini lebih menerapkan pengaplikasian materi kepada peserta, kita lebih memperdalam keilmuan, serta rasa kekeluargaan, meski tak dapat di pungkiri bahwa dalam kegiatan alam bebas kita tetap harus memiliki mental yang kuat, serta fisik yang terlatih,” ujarnya, selasa (01/10/2019).

Dalam kegiatan ini, keseluruhan kegiatan dilakukan sesuai dengan Standar Operasional Procedure (SOP) yang ada di Mapala Unila sesuai dengan yang di minta oleh pihak rektorat.

“SOP yang di terapkan Mapala Unila telah di kaji oleh pengurus dan senior Mapala Unila. Sistem yang di terapkan sesuai dengan regulasi yang di wajibkan oleh Universitas Lampung tentang aturan untuk menghentikan kontak fisik, sehingga semua anggota baru dipastikan aman tanpa kurang satu apapun saat pulang dari pendidikan,” jelasnya.

Yunita juga menyebut, Mapala Unila Kini lebih Visioner dan telah menghentikan beberapa kontak fisik yang tak beralasan, segala rangkaian kegiatan juga berlangsung terbuka.Serta materi ruang dikampus maupun sebelum diterjunkan ke alam Bebas dengan pengawalan pihak kampus dan para senior terlatih.

“Selain izin dari orang tua, kegiatan Diklat Mapala Unila juga telah mendapatkan Izin kegiatan dari kepala pekon batu keramat, Kapolres Tanggamus serta di tinjau langsung kelapangan oleh perwakilan wakil rektor III Universitas Lampung serta dosen sekaligus pembina Mapala Unila yaitu pak Diki Hidayat,” pungkasnya.

Senada dengan Ketua Umum Mapala Unila, salah seorang peserta Diklat dari jurusan ADM Perkantoran FISIP angkatan 2019, Siti Sarah mengaku senang dan bangga dapat mewarisi ilmu dari para senior, selain menjadi kesan tersendiri dalam hidupnya, kini Siti mendapatkan esensi sebenarnya dari Kata Pecinta Alam.

“Menurut aku Diklat kemarin cukup berkesan, banyak hal-hal baru yang di ajarkan, gak hanya dilatih mental dan fisik, calon anggota juga belajar kerjasama, kepedulian, kontrol diri, berani serta rasa tanggung jawab pokoknya kegiatan ini sesuatu yang berkesan,” demikian Siti Sarah.

Dengan dinyatakan lulus maka secara otomatis ke tujuh calon anggota tersebut resmi menjadi anggota muda Mapala Unila dan dapat melakukan pendidikan lanjutan dan tahapan lainnya hingga resmi menjadi anggota.

Berikut nama anggota baru Mapala Unila Angkatan XXIX yang terdiri dari tujuh peserta :

Ratna Anggraini dari Fakultas ISIP Sosiologi.

Siti Sarah dari Fakultas ISIP jurusan Administrasi Perkantoran.

Alyaa Choirunnisa Putri dari Fakultas Teknik jurusan Geofisika.

Giat Ahmad Habibi dari Fakultas Teknik jurusan Teknik Mesin.

Agustin Setia Ningsih dari Fakultas Pertanian jurusan Teknologi Industri Pertanian.

Dimas Angga Yuda dari Fakultas KIP jurusan Pendidikan Bahasa Inggris.

Muhammad Andrian dari Fakultas KIP jurusan Pendidikan Geografi.

Putra

Komentar