PDP Covid Lampung Jadi 3 Loh, Masih Mau Bandel Social Distancing ?

Nasional, Saburai255 Dilihat
PDP Covid Lampung Jadi 3 Loh, Masih Mau Bandel Soal Social Distancing ?

Bandar Lampung, (Metropolis.co.id) – Setelah sebelumnya didata ada sebanyak dua (2) orang dinyatakan positif terkena Covid-19, Kini jumlah itu bertambah menjadi 3 orang, Dinkes menyebut penularan terjadi akibat kontak dengan orang luar.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Lampung, Reihana menyebut terjadinya kontak akibat kontak dengan orang luar sehingga kini pasien masuk ke dalam kategori pasien dalam pengawasan (PDP).

“Semua pasien tersebut tidak ada transmisi lokal, artinya mereka ada kontak dengan orang lain di luar Lampung. Pasien 01 kontak di Bogor, pasien 02 kontak di Jogyakarta dan pasien 03 kontak dengan orang asing yang ia bawa,” katanya di Korem 043/Garuda Hitam, Kamis (26/03/2020).

Kadiskes Lampung sekaligus Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid 19 Lampung ini mengatakan, sebagai antisipasi kini
Pihaknya juga telah melaksanakan protap sesuai dengan perawatan Covid-19 sebelum menentukan pasien tersebut positif, maka pihaknya menunggu hasil dari laboratium pusat.

“Mereka 3 orang ini memang sudah PDP yang protapnya sudah dilakukan seperti tata laksana pasien covid 19. Untuk 3 orang tersebut dari Bandar Lampung dan dirawat di RSUD Abdul Moloek,” katanya.

Sebagai natisipasi lanjut Dinkes Lampung juga terus melakukan tracking kepada pihak-pihak yang mempunyai riwayat atau kontak dengan yang bersangkutan, terutama pelacakan kepada keluarga dan orang terdekat pasien.

Red

Komentar