Pentingnya Prokes Meskipun di Zona Hijau

Nasional229 Dilihat
Foto : Net/Ist

Mesuji, (Metropolis.co.id) – Kepala Puskesmas Wira Bangun, Kecamatan Simpang Pematang, Kabupaten Mesuji, dan seorang remaja putri, di Mesuji terkonfirmasi positif covid-19. Kedua pasien Covid-19 baru itu mencabut status zona hijau Kabupaten Mesuji, Selasa 10 November 2020.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mesuji Yanuar Fitrian mengatakan sebelumnya Kabupaten Mesuji sudah dinyatakan zona hijau dan pasien dari sepuluh orang dan sudah dinyatakan sembuh. Tapi kini ada dua orang lagi positif terpapar virus Corona.

“Benar adanya dua warga yang terkompirmasi covid-19. Hari ini tambah dua orang terkompirmasi positif covid 19 berinisial N (19) dari Kecamatan Way Serdang berjenis perempuan dan Inisal H (50), keduanya Orang Tampa Gejala (OTG) tim treking dari dinas kesehatan,” kata Yanuar Fitrian.

Untuk pasien wanita berinisial N, katanya, untuk saat ini sedang menjalani isolasi di rumah sakit ragam begawe caram sedangkan Si H, menjalani isolasi mandiri di rumahnya.

Yanuar Fitrian, mengimbau kepada masyarakat Kabupaten Mesuji agar dapat mematuhi peraturan protokol kesehatan dan selalu jaga jarak, memakai masker dan tidak lupa mencuci tangan agar terhindar dari virus yang mematikan.

“Dikarenakan covid19 ini belum benar benar musnah dari dunia ini dan sekali lagi bagi masyarakat kabupaten Mesuji harus benar benar mengikuti petunjuk protokol kesehatan. Patuhilah protokol kesehatan,” kata Yanuar Fitrian.

SL/Red

Komentar