BOJONEGORO, – Dansatgas TMMD ke- 110 Kabupaten Bojonegoro, Letkol Inf Bambang Hariyanto, mendampingi jajaran Forkopimda Jawa Timur, yang terdiri dari Wakil Gubernur, Pangdam V Brawijaya dan Kapolda Jatim, meninjau Posko Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro dilokasi TMMD Desa Ngrancang Kecamatan Tambakrejo, Selasa (2/3/2021).
Peninjauan ini dilaksanakan oleh Forkopimda Jatim beserta rombongan, setelah acara upacara pembukaan TMMD ke- 110 di Pendopo Malowopati Pemkab Bojonegoro.
“Setelah meninjau posko PPKM Mikro, Forkopimda Jatim beserta rombongan meninjau gotong-royong antara TNI dan elemen masyarakat pengerjaan rehab RTLH program Aladin,” ungkap Letkol Inf Bambang Hariyanto, kepada awak media.
Selain itu, juga dilakukan peninjauan Pasar Murah, Ponkesdes, Ruang Isolasi Mandiri, Pelayanan E-KTP, KIA, KK, Akte Kelahiran dan Kematian.
“Kegiatan TMMD ini harapanya, dapat meningkatkan taraf hidup serta adanya peningkatan kesejahteraan masyarakat,” pungkas Dansatgas. (Pendim 0813)
Komentar