Bojonegoro – Anggota Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) 110 Kodim 0813/Bojonegoro melakukan penggantian jembatan kecil saluan irigasi yang menggunakan gorong-gorong kecil.
Hal itu dilakukan untuk memperkuat saluran jembatan antar desa sebelum dilakukan pengaspalan, Jum’at (5/3/2021).
Pengaspalan jalan penghubung antara desa Ngrancang dan Jatimulyo itu merupakan salah satu program pembangunan fisik Satgas TMMD 110 Kodim 0813/Bojonegoro.
“Saluran irigasi yg masih menggunakan gorong-gorong lama ganti dengan box culvert yang lebih kuat menahan beban,” ujar Anggota Satgas TMMD 110 Kodim 0813/Bojonegoro Kopda Anang. (Pendim 0813)
Komentar