Sekda Thamrin Pimpin Pelepasan Paskibraka Lamsel 2022

Lampung Selatan297 Dilihat

Lampung Selatan, (Metropolis.co.id) – Sekretaris Daerah Lampung Selatan Thamrin, menghadiri pelepasan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Lampung Selatan di Aula Sebuku Rumah Dinas Bupati Lampung setempat, Rabu (17/08/2022).

Pelepasan tersebut dirangkai bersamaan dengan acara silahturahmi bersama seluruh orang tua/wali dari masing-masing pengibar yang telah melakukan pelatihan dan karantina selama 18hari.

Sekretaris Daerah Thamrin mewakili Bupati Lampung Selatan menuturkan, suksesnya pelaksanaan upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI, dan Pengibaran Bendera Merah Putih pada pagi hari serta Penurunannya pada sore harinya,tidak terlepas dari keberhasilan petugas Paskibra.

“Semua ini tidak terlepas atas keberhasilan adik-adik semua sebagai petugas Paskibraka yang telah mengemban tugasnya dengan penuh kedisiplinan dan rasa tanggungjawab,” tutur Thamrin.

Dirinya juga menyampaikan terimakasih kepada seluruh petugas yang terlibat dalam pelaksanaan Upacara HUT ke-77 Kemerdekaan RI, terutama kepada adik-adik Paskibraka yang merupakan unsur utama dalam rangkaian upacara Kemerdekaan RI.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan, saya menyampaikan ucapan terimakasih serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh petugas yang terlibat dalam pelaksanaan Upacara terutama kepada adik-adik Paskibraka yang merupakan unsur utama dalam rangkaian upacara Kemerdekaan RI,” ucapnya.

Pada kesempatan itu pula, tidak lupa Thamrin juga menghaturkan ucapan terimakasih kepada para Pelatih ataupun Instruktur baik dari jajaran TNI maupun Polri yang telah sungguh-sungguh menggembleng 30 Anggota Paskibraka, sehingga menjadi orang-orang yang percaya diri sehingga dapat melaksanakan tugasnya dengan baik.

“Saya juga mengucapkan terimakasih yang setinggi-tingginya kepadapelatih dari jajaran TNI maupun Polri, sehingga tugas dan tanggung-jawab sebagai anggota Paskibraka dapat mereka laksanakan dengan baik dan lancar,” ujarnya.

“Saya berharap kebersamaan yang telah terjalin antara pelatih dan adik-adik anggota Paskibraka sejak mengikuti pelatihan hendaknya dapat terus terjalin dan menumbuhkan nilai-nilai persaudaraan,”imbuhnya.

Diskominfo

Komentar