Angkat Tema Hukum Islam Era 5.0, WR II UIN Buka Konferensi Internasional Fakultas Syariah

Kabar Kampus341 Dilihat

Bandar Lampung (Metropolis.co.id) – Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Intan Lampung (RIL), Prof Wan Jamaluddin Z MAg PhD, diwakili Wakil Rektor II, Dr Safari MSosI, membuka acara Konferensi Internasional Fakultas Syariah (FS) di Hotel Emersia, Selasa (20/06/2023).

Pembukaan konferensi yang bertajuk The 1st Raden Intan International Conference Shari’a and Law (RIICSHAW) itu ditandai dengan pemukulan gong oleh WR II yang didampingi para dekan, wakil dekan lingkungan UIN RIL dan para narasumber dari luar negeri.

Dalam sambutannya, ia mengucapkan selamat atas terselenggaranya RIICSHAW dan memberikan selamat datang kepada narasumber yang hadir di Bumi Ruwa Jurai.

Dia berharap konferensi rersebut dapat memberikan inspirasi membangun kolaborasi baru, memicu ide-ide transformatif, dan upaya pemberdayaan sehingga menjadi agen perubahan di bidang masing-masing khususnya di Era 5.0 saat ini.

Sementara itu, Dekan FS, Dr Efa Rodiah Nur MH dalam kesempatan itu mengatakan Konferensi Internasional perdana tersebut mengusung tema Islamic Law in the Society 5.0 Era.

“Konferensi dengan tema Hukum Islam dalam konteks perkembangan sosial, ekonomi dan politik global, sengaja diangkat dengan mempertimbangkan diskursus Islam era kontemporer sehingga dibutuhkan telaah oleh sejumlah pakar dari berbagai belahan dunia,” katanya.

Ia mengatakan, banyaknya telaah dalam kajian dan tulisan menunjukkan bahwa Hukum Islam sangatlah dinamis dan bersifat universal.

Selain itu, lanjutnya, membahas masalah-masalah hukum melalui perspektif pakar di sejumlah belahan dunia menjadi penting untuk melihat bagaimana tanggapan pakar, akademisi, praktisi dan mahasiswa mengenai permasalahan-permasalahan Hukum Islam di tengah perkembangan hukum sosial, ekonomi dan politik global.

“Harapannya, melalui konferensi ini bisa menambah wawasan keilmuan bagi masyarakat ilmiah tentang perkembangan Hukum Islam di masa depan,” harap Dekan FS.

Foto bersama jajaran pimpinan UIN RIL dengan para narasumber RIICSHAW
Ketua pelaksana, Dr Yusuf Baihaqi Lc MA, menyampaikan RIICHSAW perdana tersebut berlangsung selama 3 hari yaitu 19-21 Juni 2023 secara hybrid yang berpusat di Hotel Emersia Lampung.

Dia juga mengungkapkan, selain menghadirkan narasumber dari lima negara, kegiatan ini juga diikuti ratusan presenter dari berbagai perguruan tinggi. Mereka mempresentasikan mengenai perkembangan hukum tata negara, hukum keluarga dan hukum ekonomi syariah.

Adapun narasumber yang dihadirkan berasal dari 5 negara diantaranya,

Prof Dr Ali Muhyiddin Al Qaradaghi (The International Union Of Muslim Scholars, The State Of Qatar), Prof Etin Anwar PhD (Hobart and William Smith Colleges, United States Of America), Dr Mohd Shahid Bin Mohd Noh (Universiti Malaya, Malaysia), Dr Harapandi Dahri (Kolej Universiti Perguruan Ugama Bandar Seri Begawan, Brunei Darussalam), Prof Asep Saepudin Jahar MA PhD (UIN Syarif Hidayatullah, Indonesia), Prof Dr H Alamsyah, MAg (UIN Raden Intan Lampung), Iman Sastra Mihajat LC PDIBF MSc Fin PhD (SPV-Head of Compliance Division Bank Mega Syariah, Indonesia).

Dalam rangkaian Opening Ceremony RIICHSAW juga dilakukan penandatanganan Exchange Agreement antara Fakultas yang ada di lingkungan UIN RIL dengan En-Collaborate, LLC 16192 Coastal Highway, Lewes, Delaware 19958 oleh Prof Etin Anwar PhD yang disaksikan Wakil Rektor II Dr Safari MSosI.

Humas UIN RIL

Komentar