Bojonegoro – Anak-Anak di Desa Jatimulyo Kecamatan Tambakrejo ini sering melakukan kegiatan bersepeda namun karena musim pandemi covid-19 yang terjadi anak-anak jarang keluar untuk bermain atau bersepeda.
Salah satu personil Satgas TMMD ke-110 bersama anak-anak Desa Jatimulyo melakukan kegiatan bersepeda untuk keliling desa dengan maksud mengajak anak- anak ini berolahraga agar tubuh anak anak ini sehat.
“Bersepeda ini juga sangat bagus untuk melatih kekuatan jantung dan juga ditengah pandemi Covid-19 juga bagus untuk meningkatkan imun,” Jelas Kopda Puntiono,Kamis(18/03/2021).
Selain itu disampaikan juga kepada anak-anak, bahwa saat bersepeda juga harus hati- hati dan juga harus tahu sopan santun dan juga tata Krama dalam bersepeda, tidak boleh ngebut dan juga harus selalu mewaspadai kendaraan atau kondisi didepannya,(Pendim 0813).
Komentar