Bojonegoro – Anggota Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro Koptu Darminto melakukan senam aerobic untuk menjaga daya tahan tubuh selama pandemi Covid-19, Jum’at (19/3/2021).
Senam energik itu dilakukan bersama ibu-ibu warga Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo. Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Amir Syahid.
“Selama pandemi ini penting sekali untuk menjaga daya tahan tubuh dan imun agar tetap sehat,” ujar Amir Syahid.
Dalam melaksanakan senam energic tersebut para peserta senam tetap menjaga jarak dan memetuhi protokol kesehatan. (Pendim 0813)
Komentar