Mogok, Satgas TMMD Bojonegoro Bawakan Motor Petani Angkut Daun Pandan

TMMD 2021230 Dilihat
Mogok, Satgas TMMD Bojonegoro Bawakan Motor Petani Angkut Daun Pandan

Bojonegoro – Adanya program TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro di desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, selain memberikan manfaat dengan bangunan fisik dan juga nonfisik yang meliputi pelatihan dan juga sosialisasi untuk peningkatan sumber daya manusia masyarakat desa Jatimulyo.

Para personel Satgas TMMD ke-110 ini juga melakukan kegiatan komsos serta membantu masyarakat yang sedang membutuhkan. salah satunya dilakukan oleh Kopda Puntiono yang mengetahui seorang perempuan bernama Nikmah yang pulang dari sawah dan diketahui kendaraan sepeda motornya sedang mengalami mogok,Senin(22/03/2021).

“Mengetahui hal itu saya menghampiri Ibu Nikmah dan kemudian sepeda motornya saya bawakan pulang dengan cara berjalan hingga sampai di rumahnya,” terang Kopda Puntiono.

Hal ini dilakukan sebagai sarana untuk melakukan kegiatan komsos yaitu menyampaikan kepada ibu Bu Nikmah agar selalu mengecek kondisi sepeda motornya sebelum dilakukan atau akan dipergunakan untuk kegiatan sehari-hari yaitu berangkat dan pulang bekerja dari sawah.

Nikmah merasa terbantu dan menyampaikan terima kasih karena sepeda motornya dibawakan oleh Personel satgas TMMD yang dalam keadaan rusak sambil berjalan sejauh 2 km antara rumah dan sawah,(Pendim 0813).

Komentar