BOJONEGORO – Setelah dikerjakan sejak tanggal 03 Maret 2021, akhirnya rumah milik Muriono (68) warga Desa Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, yang mendapatkan program Rehab Aladin (Atap, Lantai dan Dinding) dari TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-110 saat ini sudah bisa ditempati oleh Muriono bersama keluarganya.
Rasa nyaman dan bersih, rumah Muriono yang baru ini sangat mengesankan karena sekarang terdapat lantai dari keramik, sehingga kesehatan keluarga Muriono dapat terjaga dengan baik.
“Tidak lagi berdebu didalam rumah saya seperti dulu, sekarang lantainya keramik dan bersih, sehingga bisa dimanfaatkan untuk tiduran dan duduk langsung di lantai,” Terang Muriono saat dikunjungi Wartawan di Rumahnya, Selasa (30/3/2021).
Muriono sangat bersyukur dan berterima kasih terhadap adanya Program TMMD ke-110 yang dirinya adalah salah satu dari kebanyakan warga lainnya yang mendapatkan manfaat program rehab rumah Aladin yang dilakukan oleh Satgas TMMD ke-110 di Desanya. (Pendim 0813)
Komentar