Pimpinan Fraksi DPRD Kab Blitar Sepakati Semua Rancangan Alat Kelengkapan Dewan

Blitar171 Dilihat

Blitar, Metropolis.co.id – Pembahasan mengenai Alat Kelengkapan Dewan (AKD) di Kabupaten Blitar telah mencapai kesepakatan antara pimpinan dan fraksi-fraksi di DPRD Kabupaten Blitar.

Dalam pertemuan yang diwakili oleh Wakil Ketua 2 DPRD Kabupaten Blitar, Ratna Dewi, ia menyampaikan bahwa masing-masing fraksi telah menyetujui rancangan AKD, dan saat ini tinggal menunggu persetujuan dari Ketua DPRD Kabupaten Blitar, Senin (11/11/2024) siang.

Dalam pernyataannya kepada media, Ratna Dewi menjelaskan, kami diutus untuk mewakili Ketua DPRD guna membahas AKD, dan hasilnya masing-masing fraksi sudah sepakat.

“Kini tinggal menunggu persetujuan dari Ketua DPRD agar semua proses dapat berjalan sesuai jadwal yang telah ditentukan,” kata Ratna Dewi.

Ia juga menambahkan bahwa setelah rapat Badan Musyawarah (BANMUS), sidang paripurna dijadwalkan akan dilaksanakan pada Kamis mendatang.

“Rapat paripurna ini penting, karena menyangkut kepentingan pembangunan Kabupaten Blitar ke depan,” tambahnya.

Pembahasan AKD ini dipandang sebagai langkah penting untuk memastikan seluruh kegiatan pembangunan di Kabupaten Blitar dapat berjalan dengan lebih cepat dan efektif. Dengan kesepakatan yang telah tercapai, diharapkan AKD yang terbentuk nantinya dapat menjadi dasar penguatan kinerja DPRD dalam melaksanakan tugas dan fungsinya.

Anggota Fraksi PDIP, Suwito, turut menyampaikan pandangannya mengenai proses pembahasan AKD yang telah berjalan lancar dan komprehensif.

“Rapat terkait pembahasan AKD sudah klir dan direncanakan akan digelar paripurna pada hari Kamis,” jelas Suwito.

Ia juga menambahkan bahwa Fraksi PDIP dalam AKD ini mendapat posisi strategis, yaitu dengan menempati dua kursi ketua dan tiga kursi wakil ketua fraksi.

Suwito berharap agar dengan terbentuknya AKD yang baru ini, percepatan pembangunan di Kabupaten Blitar dapat segera terwujud.

“Semua ini demi kemajuan Kabupaten Blitar yang lebih baik. Dengan adanya AKD yang kuat dan solid, kita akan mampu mengakselerasi berbagai program pembangunan di daerah ini,” tambahnya.

Pembentukan AKD menjadi agenda prioritas bagi DPRD Kabupaten Blitar dalam upaya memperkuat sinergi antarlembaga dan mempercepat pelaksanaan program kerja yang telah dicanangkan. Harapannya, dengan AKD yang terstruktur, program pembangunan yang menjadi fokus DPRD dan pemerintah daerah dapat terealisasi tepat waktu dan memberikan manfaat langsung kepada masyarakat.

“Jika semua berjalan sesuai rencana, Kamis mendatang akan menjadi momen penting bagi DPRD Kabupaten Blitar untuk meresmikan susunan AKD yang baru. Dengan demikian, diharapkan kerja-kerja legislatif dapat semakin efektif dan terarah, serta mendukung visi pembangunan Kabupaten Blitar di masa mendatang,” tegas Suwito.

Adv/Eko

Komentar