Vice President Bank Mandiri Lampung Gelar Ramah Tamah Bersama Insan Pers

Nasional, Saburai136 Dilihat
Vice President Bank Mandiri Lampung Gelar Ramah Tamah Bersama Insan Pers

Bandar Lampung, (Metropolis.co.id) –Bank Mandiri Area Lampung gelar malam ramah tamah dengan insan media siber di Resto Ikisopoto Bandar Lampung, Jumat malam (05/06/2020).

Acara tersebut sekaligus memperkenalkan Vice President baru Bank Mandiri area Lampung, Yunus Mulia yang telah menjabat sejak akhir Februari 2020 lalu.

Vice President Bank Mandiri Area Lampung Yunus Mulia mengucapkan terima kasih atas kesediaan teman media menghadiri undangan Bank Mandiri. Selain menjalin silaturahmi, tujuan acara kali ini untuk memperkenalkan dirinya yang kini bertugas di Bank Mandiri Area Lampung.

“Saya ditempatkan di Lampung pertengahan Februari, namun baru bisa aktif bekerja Maret 2020. Tiba di Lampung pun langsung disambut Covid-19, akhirnya tidak bisa bersosialisasi karena keterbatasan protokol kesehatan. Menyusul diberlakukan new normal, maka kita adakan ramah tamah ini,” katanya.

Diakuinya, pers merupakan bagian yang tidak bisa dipisahkan dari dunia perbankan. Karena tanpa pers, apapun kegiatan yang dilakukan Bank Mandiri tidak akan diketahui masyarakat luas.

“Bank Mandiri dinobatkan sebagai bank terbaik di Indonesia yang ditetapkan oleh Forbes. Predikat itu tidak mungkin diraih tanpa peran pers dalam menyebarkan informasi. Karena itu pers adalah bagian dari kami,” ucapnya.

Vice President Bank Mandiri Lampung Gelar Ramah Tamah Bersama Insan Pers

Sebagai bank pemerintah, lanjut dia, Bank Mandiri pun terus berusaha membantu dan mensejahterakan masyarakat. Dikala pandemi, Bank Mandiri Area Lampung setiap minggu memberikan bantuan sembako kepada masyarakat.

“Setiap minggu kami membagikan paket sembako kepada masyarakat, terhitung sudah 1.500 paket sembako yang dibagikan. Selain itu kami juga membagikan APD. Karena kami bank pemerintah, sudah tentu kami menjalankan semua program pemerintah,” bebernya.

Ia berharap, hubungan baik antara Bank Mandiri dan Insan Pers di Provinsi Lampung bisa terjaga dengan baik. Ia pun menjelaskan sedikit tentang pembagian wilayah Bank Mandiri Area Lampung, dimana Bank Mandiri Area Lampung memiliki 38 cabang yang dibagi lagi menjadi kelas 1, 2, 3, 4, dan micro, cabang terbanyak berada di Bandar Lampung.

“Ini perkenalan sedikit dari saya. Saya harap hubungan baik ini bisa terus terjaga. Saya pun berharap apapun informasinya, baik atau buruk tentang Bank Mandiri, kami membuka diri untuk teman pers dapat mengkonfirmasi terlebih dahulu kepada kami,” tukasnya.

Senada diutarakan Pimpinan Media Siber Medsoslampung.com juga Sekjen PWI Lampung Nizwar, ia berharap hubungan baik ini dapat terus terjaga. Ia pun menyampaikan permintaan maaf tidak dapat hadirnya Ketua PWI Lampung Supriyadi Alfian karena adanya keperluan mendadak.

“Mewakili pimpinan media online di Provinsi Lampung, saya merasa tersanjung dengan kegiatan ini serta mengapresiasi apa yang sudah dilakukan dan diberikan Bank Mandiri Lampung kepada masyarakat selama Pandemi ini. Semoga silaturahmi kita terus terjaga,” tutupnya.

Putra

Komentar