Cegah Banjir, TMMD Kodim Bojonegoro Buat Drainase

TMMD 2021370 Dilihat

 

Cegah Banjir, TMMD Kodim Bojonegoro Buat Drainase

Bojonegoro – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 dilaksanakan, sejumlah personel TNI Kodim 0813/Bojonegoro dan warga masyarakat setempat tetap bahu membahu tak mengenal lelah melakukan gotong-royong terutama dalam peningkatan infrastrukur pembangunan.

Seperti yang dilakukan oleh Personel TMMD dibawah Pimpinan Lettu Ckm Suroto selaku Dan Satgas SST TMMD 110 ini membuat drainase depan di pinggir jalan yang sedang dilakukan program pengaspalan, Rabu (10/03/2021).

Danramil Tambakrejo, Kapten Inf Jamari mengatakan kegiatan TMMD yang dilaksanakan dapat dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat seperti pembangunan drainase dipinggir jalan aspal, sehingga pembangunan yang dilaksanakan dapat selaras dan sejalan dengan program yang telah direncanakan oleh Satgas TMMD bersama pemerintah Kabupaten Bojonegoro.

“Sehingga akan bersinergi dan terkoneksi dan akan memberikan dampak positif pada pembangunan daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat,” ujar Danramil Tambakrejo.

Kegiatan pembangunan fisik ini diharapkan pengerjaan sasaran fisik dapat lebih cepat diselesaikan sehingga manfaat dari pembangunan fisik tersebut dapat dirasakan warga terlebih di musim penghujan seperti saat ini. (Pendim 0813)

Komentar