Begini Antusias Masyarakat Mengurus Administrasi Kependudukan Pada Program TMMD Bojonegoro

TMMD 20211282 Dilihat
Begini Antusias Masyarakat Mengurus Administrasi Kependudukan Pada Program TMMD Bojonegoro

Bojonegoro – Antusias masyarakat Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro, untuk memiliki E-KTP ini sangat luar biasa sehingga mereka rela mengantri berjam-jam untuk melakukan proses pembuatan E-KTP oleh petugas dari Dinas Dukcapil (Kependudukan dan Catatan Sipil) Pemkab Bojonegoro yang bekerja sama dengan Program TMMD ke-110.

Sungkono salah satu warga desa Jatimulyo ini sejak pagi dirinya harus berangkat ke Balaidesa untuk mengantri dengan warga yang lain untuk melakukan proses pendaftaran kemudian dilakukan pemotretan untuk mendapatkan E-KTP.

“Saya sudah sejak pagi datang ke Balaidesa karena diberitahu bahwa akan ada pemotretan untuk mendapatkan E-Ktp,” kata Sungkono kepada wartawan, Sabtu (13/3/2021).

Sungkono ini sangat antusias untuk memiliki e-KTP karena untuk sebagai syarat guna melakukan kekegiatanan yang berhubungan dengan administrasi kependudukan diantaranya memiliki e-KTP dan bahkan untuk mendapatkan bantuan pun harus tercatat dan terdata sebagai warga negara dan tetap melampirkan persyaratan e-KTP dan kartu keluarga. (Pendim 0813)

Komentar