Bojonegoro – Pelaksanaan pembuatan ruang kelas gedung Sekolah Dasar Negeri 4 di Desa Nrancang, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro ini terus dilakukan peningkatan dalam pelaksanaan pembangunan Sekolah Dasar Negeri 4 Ngrancang untuk ruangan kelas.
Pelaksanaan pembangunan ini sejak sepekan terakhir dilakukan peningkatan dalam percepatan karena melihat kondisi musim penghujan yang dapat mengganggu proses pelaksanaan pembangunan gedung ruang kelas.
Salah satu personel Satgas TMMD ke-110 Pratu Maida menjelaskan bahwa dirinya tidak pernah berhenti atau mengambil libur dalam pelaksanaan pembangunan ruang kelas di SD Negeri 4 Ngrancang ini karena sudah menjadi tugas dia dan beberapa rekan-rekannya dibantu oleh tim teknis atau bukan.
“Karena ini sudah menjadi kewajiban dan tanggung jawab Kami maka kamu harus menyelesaikan dengan cepat sesuai dengan target yang sudah ditentukan oleh Komandan Satgas TMMD ke-110,” ungkap Pratu Maida,Kamis(18/03/2021).
Pratu Maida juga berharap pelaksanaan pembangunan gedung ruang kelas ini bisa selesai tepat waktu dan bisa digunakan siswa-siswi ketika libur pandemi Covid-19 sudah ditiadakan,(Pendim 0813).
Komentar