BOJONEGORO – Masyarakat Petani dilokasi TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro tepatnya di Dusun Kalongan Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro sedang Panen raya.
Dalam kesempatan tersebut, di sela kesibukan kerja, Sejumlah personel Satgas TMMD ke-110 di Desa tersebut juga tak tinggal diam, para TNI ini turut membantu petani.
Seperti yang dilakukan oleh Sertu Agus Rahmad, dalam kesempatan tersebut dia juga membantu para petani yang sedang merontokkan padi dengan alat mesin blower, Kamis (18/3/2021).
“Ini wujud dukungan TNI khususnya Satgas TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro dalam mendukung ketahanan pangan (Hanpangan), dengan Semangat ikut serta terjun langsung ke sawah bantu para petani,”Ungkapnya.
Menurut Sertu Agus, pihaknya membantu merontokkan padi dengan harapan dapat memberikan motivasi dan nilai positif bagi petani agar lebih bersemangat dalam bekerja guna meningkatkan ketahanan pangan.
“Kebersamaan saat berbaur dengan petani saat meintokkan padi kiranya dapat menciptakan rasa kedekatan dan rasa kekeluargaan dengan keberadaan kami,”Ujar Sertu Agus Rahmad. (Pendim 0813)
Komentar