TMMD Bojonegoro, Ada Sesi Tanya Jawab Pada Penyuluhan Narkoba

TMMD 2021176 Dilihat
TMMD Bojonegoro, Ada Sesi Tanya Jawab Pada Penyuluhan Narkoba

Bojonegoro – Bertempat di Dusun Kalongan, Desa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Kabupaten Bojonegoro.

Anggota Satgas Kodim 0813/Bojonegoro terus melaksanakan giat TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110.

Kali ini anggota satgas TMMD ke-110 Dan SSK Lettu Ckm Suroto bersama Kepala Desa dan juga Bripka Edi Kurniawan dari Satnarkoba Polres Bojonegoro melakukan penyuluhan tentang narkoba.

“Untuk memberantas narkoba, maka kita mulai untuk memberikan pengertian dan penyuluhan tentang narkoba,” kata Lettu Ckm Suroto, Senin (22/3/2021).

Dalam penyuluhan yang dilakukan di Balai desa Dusun Kalongan Rt.08 Rw.04 Desa Jatimulyo ini, mereka juga memberikan kesempatan tanya jawab kepada masyarakat tentang narkoba.

“Untuk lebih lebih memahamkan kepada masyarakat, maka kita juga buka kesempatan tanya jawab,” terangnya.

Sementara itu, Bripka Edi Kurniawan dari Satnarkoba Polres Bojonegoro mengaku senang atas partisipasi anggota satgas TMMD.

“Terima kasih kepada anggota TMMD, dan mari kita sama sama berantas narkoba di negeri ini,” pungkasnya. (Pendim 0813)

Komentar