Dinkes Berikan Pembinaan Warga Dilokasi TMMD Tambakrejo Bojonegoro

TMMD 2021131 Dilihat
Dinkes Berikan Pembinaan Warga Dilokasi TMMD Tambakrejo Bojonegoro

BOJONEGORO – Bertempat di Balaidesa Jatimulyo, Kecamatan Tambakrejo, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) melalui Dinas Kesehatan Bojonegoro, menggelar Pos Pembinaan Terpadu (Posbindu) penyakit tidak menular, Kamis (25/3/2021).

Kegiatan tersebut, dihadiri Bidan Desa dan Kepala Desa (Kades) Jatimulyo, dan didampingi Komandan SSK 2 Satgas TMMD Kodim 0813/Bojonegoro, serta diikuti sejumlah warga.

Di awal, Komandan SSK 2 Lettu Laut (KH) Prasetyo Permadi, menyampaikan himbauan kepada seluruh masyarakat, agar tetap mematuhi protokol kesehatan guna menghindari penularan Covid-19.

Selanjutnya, petugas medis Dinas Kesehatan Bojonegoro, yang sekaligus juga Bidan Desa Jatimulyo mengatakan, kegiatan Posbindu penyakit tidak menular ini diberikan kepada masyarakat, guna memperoleh pelayanan kesehatan secara gratis, pada program TMMD ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro.

Di samping melaksanakan kegiatan pembangunan fisik, TNI Manunggal Membangun Desa ini juga memberikan pelayanan kepada masyarakat di desa sasaran. Semoga dapat bermanfaat, serta terlaksana secara lancar sesuai harapan bersama, pungkasnya. (Pendim 0813)

Komentar