Lampung Timur, (Metropolis.co.id) – Bupati Lampung Timur Hi M Dawam Rahardjo dan Wakil Bupati Hi Azwar Hadi, menyambut kedatangan rombongan Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) Provinsi Lampung, di Aula Rumah Dinasnya, pada Senin (19/6) pagi.
Hadir pada acara tersebut, Wakil Ketua Apkasi Pusat, yang juga Bupati Bandung Dadang Supriatna, Gubernur Lampung Hi Arinal Djunaidi, Ketua APKASI Provinsi Lampung Hi Musa Achmad yang juga merupakan Bupati Lampung Tengah, Kepala-Kepala Daerah Kabupaten, Pimpinan OPD dan Unsur Forkopimda Kabupaten Lampung Timur.
Bupati Lampung Timur Hi M Dawam Rahardjo, mengucapkan selamat datang, kepada Gubernur Lampung dan rombongan, dalam rangka Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) APKASI di Bumei Tuwah Bepadan.
Pihaknya berharap pertemuan APKASI Provinsi Lampung kali ini, menjadi jembatan sinergitas yang baik, antara Pemerintah Kabupaten, di Provinsi Lampung, untuk meningkatkan potensi dan sumberdaya, yang ada diwilayahnya masing-masing, khususnya di Kabupaten Lampung Timur.
“Terima kasih atas kehadirannya di Bumei Tuwah Bepadan, semoga pertemuan APKASI ini, mampu membawa manfaat yang luar biasa, sebagai sarana untuk saling mendukung, antara pemerintah daerah kabupaten, demi percepatan pembangunan serta peningkatan perekonomian masyarakat diwilayah kita masing-masing,” terang Dawam Rahardjo.
Gubernur Lampung Hi Arinal Djunaidi, menyampaikan bahwa keberadaan APKASI, merupakan instruksi Menteri Dalam Negeri, yang bertujuan untuk meningkatkan peran otonomi daerah di tingkat kabupaten berjalan baik, memiliki semangat kuat dalam membangun daerahnya, dan sebagai mitra strategis antara pemerintah pusat dengan pemerintah kabupaten.
“Tugas-tugas APKASI yang terbilang penting adalah, memasilitasi kepentingan pemerintah kabupaten, dalam penyelenggaraan pemerintahan di daerah, sesuai hakekat otonomi daerah,” ujar Gubernur Lampung.
Sementara Ketua APKASI Provinsi Lampung Hi Musa Achmad, mengatakan bahwa fungsi adalah, Mitra kritis dan strategis pemerintah, dalam penyusunan kebijakan nasional, tentang pemerintah daerah.
Kemudian Fasilitator dalam memperjuangkan kepentingan dan aspirasi daerah kepada pemerintah, termasuk memfasilitasi kerjasama antar daerah, dalam rangka peningkatan kapasitas dan pengembangan potensi ekonomi.
“APKASI juga memiliki fungsi untuk memfasilitasi pertukaran ide, informasi dan pengalaman antar pemerintah daerah, kemudian mendorong promosi potensi daerah, serta meningkatkan pencitraan daerah, dalam rangka menghadapai persaingan regional dan global,” terang Musa Achmad.
Lidia
Komentar