Bupati Rini Serahkan Bantuan BPPDGS Provinsi

Blitar511 Dilihat

Blitar, (Metropolis.co.id) – Bupati Blitar Rini Syarifah didampingi Asisten I, Kementerian Agama, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Blitar serta OPD meyerahkan bantuan kepada 900 peserta pendidik Diniyah dan Guru swasta khususnya Kabupaten Blitar yang bertempat di Pendopo Ronggo Hadinegoro, Jum’at (17/11/2023).

Bupati Blitar menyampaikan, bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Timur hadir dengan Bantuan Program Penyelenggaraan Diniyah dan Guru Swasta (BPPDGS) diharapkan bisa memberikan kotribusi yang besar dalam rangka meningkatkan keimanan dan kecerdasan bangsar.

Menurutnya pada tahun 2022 Indeks Pembangunan Manusia IPM Kabupaten Blitar mencapai 71,86% dan kedepan diharapkan tahun 2023 dapat mengalami peningkatan signifikan.

“Saya mengajak semua guru swasta, ustad dan ustdzah untuk terus semangat berperan serta dalam menaikkan angka IPM, demi terwujudnya Kabupaten Blitar yang sejahtera dan Indonesia yang maju”, ungkap Mak Rini.

Mak Rini berharap, bantuan yang telah diperikan dapat meningkatkan kualitas pembelajaran, memberikan layanan pendidikan yang lebih tinggi kepada siswa, dan juga meningkatkan kesejahteraan para ustad dan ustdzah.

Seiring berjalannya waktu, diharapkan hal ini dapat memberikan kontribusi positif untuk meningkatkan IPM di Kabupaten Blitar.

ADV

Komentar