Pemko Padang Salurkan Bantuan Sarana Perikanan Dan Benih Sayur

Sumatera Barat213 Dilihat

Padang – Pemerintah Kota Padang menyalurkan bantuan sarana dan prasarana perikanan kepada kelompok Pengolah dan Pemasar Hasil Perikanan (Poklahsar) dan bantuan benih sayur kepada Kelompok Wanita Tani (KWT) se-Kota Padang.

Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh Wakil Wali Kota Padang Maigus Nasir di Pantai Pasir Jambak, Kelurahan Pasie Nan Tigo, Kecamatan Koto Tangah, Kamis (22/5/2025).

Dalam sambutannya, Maigus Nasir menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan upaya Pemko Padang dalam mendukung program pemerintah pusat terkait penanganan daerah rawan pangan. Program ini juga sejalan Program Unggulan (Progul) Padang Melayani.

“Bantuan ini merupakan bagian dari Progul Padang Melayani, terutama yang berkaitan dengan pemberian dukungan bagi kelompok tani dan nelayan,” ujar Maigus.

Wawako menambahkan, Pemko Padang akan terus mendorong agar program ini tidak hanya memenuhi kebutuhan konsumsi rumah tangga, tetapi juga dapat berkembang menjadi sumber penghasilan keluarga.

“Kita upayakan program ini terus meningkat. Jika saat ini baru sebatas untuk kebutuhan keluarga, maka ke depan harus mampu menjadi penggerak ekonomi rumah tangga,” tambahnya.

Komentar