Danramil Tambakrejo Cek Dan Evaluasi Satgas TMMD 110 Bojonegoro

TMMD 2021164 Dilihat
Danramil Tambakrejo Cek Dan Evaluasi Satgas TMMD 110 Bojonegoro

BOJONEGORO – Guna memperoleh hasil yang maksimal di setiap kegiatan pada program TMMD ke- 110, Komandan Rayon Militer (Danramil) 0813/14 Tambakrejo melakukan evaluasi serta pengecekan, Senin (22/2/2021).

Hal itu, sebagai tindaklanjut bahwa TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan program terpadu dan lintas sektoral yang dilakukan guna membantu pemerintah dalam akselerasi pembangunan masyarakat baik fisik maupun non fisik. Serta meningkatkan kesejahteraan dan kemanunggalan TNI bersama rakyat.

Disampaikan, personel Satgas TMMD ke- 110 Kodim Bojonegoro, Koptu Darminto, bahwa bersamaan apel pagi sebelum menuju lokasi kegiatan, selalu dilaksanakan evaluasi, guna mengetahui kendala serta hal-hal lain yang terjadi di lapangan.

Terlebih pada kegiatan fisik yang terdapat pada program TMMD di dua desa yakni Desa Ngrancang dan Desa Jatimulyo, sebab hal tersebut merupakan sasaran utama.

“Evaluasi terhadap seluruh kegiatan baik fisik maupun non fisik sangat dibutuhkan,” katanya.

Pada kesempatan itu, Danramil juga mengimbau agar seluruh personel disiplin serta menyerukan kepada warga untuk mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penularan Virus Corona.

Di akhir, Koptu Kasturi juga berharap melalui evaluasi dan koordinasi yang dilaksanakan setiap hari, dapat memberikan keberhasilan dan kelancaran pada seluruh kegiatan TMMD ke- 110 Kodim 0813 Bojonegoro.

Pendim 0813

Komentar