Tegas, Kepsek SDN 4 Ngrancang Sampaikan Program TMMD 110 Bojonegoro Tepat Sasaran

TMMD 2021251 Dilihat
Tegas, Kepsek SDN 4 Ngrancang Sampaikan Program TMMD 110 Bojonegoro Tepat Sasaran

BOJONEGORO, (Metropolis) – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan program terpadu dan lintas sektoral yang dilaksanakan guna membantu pemerintah dalam akselerasi pembangunan masyarakat baik fisik maupun non fisik.

Selain itu, juga untuk mensejahterakan masyarakat dalam rangka meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Pada program TMMD ke- 110 Tahun 2021 Kodim Bojonegoro kali ini, menyasar dua desa yang berada di wilayah Kecamatan Tambakrejo, di antaranya Desa Jatimulyo dan Desa Ngrancang. Meliputi berbagai macam kegiatan, salah satunya pekerjaan perbaikan ruang/kelas gedung SDN 4 Ngrancang.

Selasa, 23/2/21, saat personel Satgas TMMD Kodim Bojonegoro mendatangi SDN 4 Ngrancang, Kecamatan Tambakrejo, nampak Kepala Sekolah (Kepsek) beserta jajaran guru menyambut dengan ceria dan bangga.

Disampaikan Kepala Sekolah SDN 4 Ngrancang, Suparti, pihaknya merasa bangga dan berterima kasih atas diberikannya pembangunan fisik berupa perbaikan ruang/kelas.

“TMMD ke- 110 Kodim Bojonegoro ini sangat bermanfaat, melalui program inilah gedung sekolah kami segera menjadi bagus dan nyaman saat digunakan proses belajar mengajar nantinya,” tutur Suparti.

Kendati saat ini masih masa pandemi Corona Virus Disease (Covid-19) sehingga belum ada pembelajaran tatap muka, namun semua telah dipersiapkan secara baik. “Sekali lagi kami mewakili pihak sekolahan mengucapkan terima kasih yang sebanyak-banyak, semoga menjadi berkah yang bermanfaat”, tegasnya. (Pendim 0813)

Komentar