BOJONEGORO, (Metropolis) – Hubungan penuh keakraban begitu tampak antara TNI dan warga di lokasi Pelaksanan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 0813 / Bojonegoro.
Hal itu seperti yang terlihat di pagi ini, Satgas TMMD tampak Sarapan Bareng di Rumah warga di Dusun Kramanan rt.12 Rw.06 Desa Jatimulyo Kecamatan Tambakrejo.
Menurut Salah satu personil, Sertu Agus Rahmad, hal ini sudah menjadi hal yang biasa dan rasa canggung pun tak ada lantaran para warga telah menganggap seperti keluarga sendiri.
“Bapak Sarman ini sudah kami anggap sebagai orang tua asuh kami sendiri, dan sebelum pergi kelokasi TMMD biasanya kami yang masak lalu sarapan bareng.”Ujarnya, Rabu (24/02/2021).
Sementara itu, menurut Bapak Sarman (70) bahwa hubungan baik ini memang sudah terjalin semenjak para TNI ini menginjakkan kaki di Desanya untuk menjalankan tugasnya menjadi satgas TMMD ke-110.
“Saya sudah menganggap mereka sebagai anak sendiri, mereka baik dan sopan serta tak canggung mau membantu tanpa di suruh,”Tutur Mbah Sarman. (Pendim 0813)
Komentar