Bojonegoro, – Kemanunggalan antara TNI dan Rakyat merupakan tujuan utama dalam program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-110 Kodim 0813/Bojonegoro tahun 2021 ini.
Hal tersebut nampak saat salah satu satgas TMMD menyatu, membantu masyarakat dalam bekerja sehari-hari, salah satunya aktivitas di sawah, Jum’at (26/02/2021).
Satgas TMMD, Sertu Slamet Agus Riadi disela kegiatan pembangunan fisik membantu Sutoyo (52) warga Desa Jatimulyo memberikan edukasi pertanian. Mulai dari pemilihan benih yang bagus, cara mengolah tanah dan cara mencegah jika ada hama.
Usai bincang-bincang, Sertu Slamet mengajak Sutoyo untuk mempraktekan cara penyemprotan benih pertanian yang baik dan aman.
Sutoyo dan petani di desa setempat menyampaikan rasa senang dan bangga atas dipilih desanya sebagai sasaran program TMMD tahun 2021 ini.
“Saya sangat bangga dengan adanya TNI manunggal masuk desa dan ternyata TNI juga handal dalam pertanian,” ungkap Sutoyo usai praktek menyemprot padinya.
Diketahui bersama, TMMD pada tahun ini diadakan di dua desa di Kecamatan Tambakrejo, yakni Ngrancang dan Jatimulyo. Ada 2 program, yaitu fisik dan non fisik. Diharapakan, program ini bisa bermanfaat bagi warga desa setempat. (Pendim 0813)
Komentar